Jumat, 21 Nov 2025
light_mode

Banjir Rendam Ratusan Rumah di Kota Pekalongan, 250 Warga Mengungsi

  • calendar_month Sab, 8 Feb 2020

PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Hujan deras yang mengguyur semalam membuat banjir kambali melanda sebagian wilayah Kota Pekalongan. Air merendam ratusan rumah dengan ketinggain antara 50 cm hingga satu meter. Ratusan orang terpaksa mengungsi ke beberapa lokasi, seperti masjid dan musala.

Banjir paling parah terjadi di Kelurahan Tirto dan Pasir Kraton Kramat, Kecamatan Pekalongan Barat. Selain itu juga merendam di Kelurahan Panjang Wetan, Panjang Baru, Krapyak, Pekalongan Utara. Jalan, pemukiman, rumah di daerah ini terendam cukup dalam sehingga warga tak bisa menempatinya lagi.

Banjir ini juga nyaris merendam rel kereta api yang melintas di dekat kampung tersebut. Tingginya air dari Sungai Bremi membuat jembatan rel sudah terendam, tapi perjalanan kereta api tidak terganggu.

Kepala BPBD Kota Pekalongan Saminta menyebutkan, banjir melanda sejak Sabtu (8/2/2020) dini hari dan makin besar menjelang pagi. “Sejak hujan semalam kami langsung melakukan pemantauan dan evakuasi warga yang kebanjiran ke beberapa lokasi pengungsian,” kata Saminta , Sabtu (8/2/2020).

Lokasi pengungsian ada di empat tempat yaitu di masjid dan musala yang ada di dekat lokasi dan tidak banjir. “Pengungsi saat ini berkisar 250 jiwa, mereka sudah dikirim makanan agar tidak kelaparan,” katanya.

Sejumlah pengungsi mengaku terpaksa menempati tempat ibadah karena tak ada tempat lagi. “Lokasi pengungsian dingin dan minim fasilitas, juga belum ada obat-oabtan untuk anak-anak serta selimut juga pakaian anak,” kata Dian, warga pengungsi.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Cara SMK Nusa Mandiri Pemalang Berulang Tahun

    Begini Cara SMK Nusa Mandiri Pemalang Berulang Tahun

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • 233Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – SMK Nusa Mandiri, Comal, Pemalang, menggelar acara nuzulul quran, bertajuk ‘Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit)’, malam tadi, Jumat 7 Mei 2021. Acara nuzulul quran itu, sekaligus memperingati hari jadi SMK Nusa Mandiri Ke-9 tahun, yang diperingati setiap tanggal 16 Mei. Ketua Dewan Pembina SMK Nusa Mandiri, H Junaedi, berharap, sekolah tak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Muskercam PPDI Bodeh, Perangkat Desa Diminta Tingkatkan Profesionalisme

    Muskercam PPDI Bodeh, Perangkat Desa Diminta Tingkatkan Profesionalisme

    • calendar_month Ming, 3 Apr 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Bodeh Kabupaten Pemalang tengah menggodok program organisasi. Para perangkat desa diminta meningkatkan mutu dan profesionalisme dalam bekerja serta berorganisasi. Beberapa waktu lalu, Pengurus PPDI Kecamatan Bodeh menggelar musyawarah kerja kecamatan (Muskercam). Ketua PPDI Kecamatan Bodeh, Ali Sodikin, mengatakan, Muskercam tersebut membahas program organisasi. “Nantinya Perangkat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Anggota DPRD Pemalang: Pemkab Wajib Masukkan Pegawai ke BPJS Ketenagakerjaan

    Anggota DPRD Pemalang: Pemkab Wajib Masukkan Pegawai ke BPJS Ketenagakerjaan

    • calendar_month Rab, 6 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota DPRD Pemalang, Mokhammad Syafi’i, ingatkan kewajiban Pemkab tentang pengikutsertaan pegawai dalam program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) ketenagakerjaan. Mengingat, kata Safi’i, hal itu merupakan amanat yang ditujukan kepada seluruh lembaga negara yang tertuang dalam instruksi Presiden (Inpres) nomor 2 tahun 2021. “Seluruh pegawai, baik PNS maupun pegawai pemerintah non-PNS agar dimasukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Potensi Olahraga Pelajar SD Batang Siap Melaju ke Karesidenan

    Potensi Olahraga Pelajar SD Batang Siap Melaju ke Karesidenan

    • calendar_month Sel, 22 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) mempersiapkan 60 SD untuk berkompetisi dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Kecamatan Batang. Beberapa cabang olahraga beregu yang dipertandingkan yakni sepak bola, sepak takraw dan voli, mengingat ketiga cabor berpotensi besar hingga kancah eks-Karesidenan Pekalongan. Ketua Panitia Popda Kecamatan Batang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Penting Turunkan Stunting, AKI dan AKB

    Penting Turunkan Stunting, AKI dan AKB

    • calendar_month Sen, 5 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Para bidan didorong senantiasa berkolaborasi dalam tata laksana masalah gizi untuk menurunkan stunting balita dan Angka Kematian Ibu (AKI) serta Angka Kematian Balita (AKB). Hal ini disampaikan oleh Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid usai menghadiri kegiatan Seminar Kesehatan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Tahun 2024 Ikatan Bidan Indonesia (IBI) […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Pemalang Tanam Ratusan Bibit Pohon

    Sambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Pemalang Tanam Ratusan Bibit Pohon

    • calendar_month Kam, 27 Jun 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78, Polres Pemalang bersama jajaran forum koordinasi pimpinan daerah menanam ratusan bibit pohon. Aksi penanaman ratusan bibit pohon tersebut berlangsung di wilayah Desa Penggarit, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Kamis (27/6/2024). Ada berbagai macam bibit pohon yang ditanam para anggota Polres Pemalang dan jajaran, diantaranya bibit buah alpukat, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less