Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Kuota Pupuk Subsidi Tahun 2025 Meningkat

  • calendar_month Sel, 4 Mar 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pertanian Republik Indonesia telah meningkatkan kuota pupuk subsidi nasional dari 4,7 juta ton menjadi sekitar 9 juta ton lebih pada tahun 2025. Peningkatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan pupuk bagi petani, termasuk di Kota Pekalongan, guna mendukung produktivitas pertanian yang optimal.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) Kota Pekalongan, Lili Sulistyawati. Ia menyampaikan bahwa pihaknya telah menjalankan tugas terkait Rencana Definitif Kebutuhan Kelompoktani (RDKK). “Kami telah menyusun dan mengirimkan RDKK ke pemerintah pusat. RDKK ini menjadi acuan utama bagi petani dalam memperoleh pupuk bersubsidi melalui kios pupuk lengkap,” jelasnya.

Selain peningkatan kuota, terdapat kebijakan baru dalam mekanisme distribusi pupuk bersubsidi. Kini, selain melalui kios pupuk lengkap, Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dan Kelompok Tani (Poktan) juga dapat berperan sebagai distributor. “Kebijakan ini akan mempersingkat rantai distribusi pupuk, sehingga petani dapat memperoleh pupuk secara lebih cepat dan langsung sesuai kuota yang telah ditetapkan dalam RDKK,” tambah Lili.

Terkait harga, pupuk bersubsidi tahun 2025 tetap tersedia dengan harga yang telah ditetapkan pemerintah, yakni Rp2.500 per kilogram untuk pupuk jenis Urea dan MPK. Dengan adanya tambahan kuota dan sistem distribusi yang lebih efektif, diharapkan kebutuhan pupuk bagi petani di Kota Pekalongan dapat terpenuhi dengan lebih baik, sehingga produktivitas pertanian terus meningkat.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hemat Biaya Produksi, Kementerian ESDM Dorong Petani Lakukan Konversi BBM ke Gas

    Hemat Biaya Produksi, Kementerian ESDM Dorong Petani Lakukan Konversi BBM ke Gas

    • calendar_month Rab, 18 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Untuk menunjang peningkatan produktivitas lahan pertanian, salah satu yang harus terpenuhi adalah pengairan. Sayangnya, petani kerap kesulitan mendapatkannya sehingga mereka terpaksa menggunakan mesin pompa air berbahan bakar minyak. Untuk itu, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), mendorong para petani di Kabupaten Tegal melakukan konversi BBM ke Gas sebagai langkah penghematan biaya. Guna […]

    Bagikan Ke Teman
  • Edarkan Obat-Obatan Terlarang, Pria 30 Tahun Diamankan Sat Resnarkoba Polres Pekalongan

    Edarkan Obat-Obatan Terlarang, Pria 30 Tahun Diamankan Sat Resnarkoba Polres Pekalongan

    • calendar_month Ming, 13 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – R alias Kembur berhasil diamankan Sat Resnarkoba Polres Pekalongan. Pria 30 tahun asal Desa Sijeruk, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan itu ditangkap di rumahnya pada Jumat (11/07/2025). Kasubsi Penmas Ipda Warsito, S.H mengungkapkan, penangkapan pelaku ini berdasarkan informasi dari warga, terkait adanya peredaran obat-obatan terlarang di wilayah Kecamatan Sragi. Tim Opsnal Sat Resnarkoba […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pembentukan Koperasi Merah Putih di Pemalang Dikebut 

    Pembentukan Koperasi Merah Putih di Pemalang Dikebut 

    • calendar_month Ming, 1 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pembentukan Koperasi Merah Putih tengah dikebut di Kabupaten Pemalang. Saat ini pembentukan koperasi yang digagas Presiden Prabowo Subianto itu hampir mencapai seratus persen di “Kota Ikhlas”. Belum lama ini Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi pun turun ke Kabupaten Pemalang dan menemui Bupati Anom Widiyantoro untuk meninjau progress pembentukan koperasi merah putih. Salah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Politik di Negeri Ini Tidak Lagi Berbasis Ideologi

    Politik di Negeri Ini Tidak Lagi Berbasis Ideologi

    • calendar_month Sab, 29 Feb 2020
    • 0Komentar

    Drs. Budhi Rahardjo, MM Alumnus Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNDIP ’79 MASIH dapat diingat jelas di otak saya, ketika dosen sistem politik, mengatakan kalau kita ingin tahu sistem politik satu negara jangan sekedar membaca konstitusinya, tetapi lihatlah praktik politik yang dijalankan. Begitu juga ketika kita ingin tahu ideologi partai politik, hendaknya jangan hanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kapolres Tegal Pastikan Kesiapan Personel Operasi Lilin Candi 2025

    Kapolres Tegal Pastikan Kesiapan Personel Operasi Lilin Candi 2025

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Kapolres Tegal, AKBP Bayu Prasatyo, memastikan kesehatan personel yang bertugas dalam pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Pengecekan kesehatan dilakukan tim dokkes Polres Tegal kepada personel yang bertugas di pos pengamanan dan pos pelayanan, Senin, 29 Desember 2025. Pemeriksaan kesehatan meliputi tekanan darah, kondisi fisik, dan pemberian vitamin untuk menjaga daya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Banyumas Jajal Naik Paralayang di Bukit Watu Kumpul

    Bupati Banyumas Jajal Naik Paralayang di Bukit Watu Kumpul

    • calendar_month Sab, 8 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Banyumas – Bupati Banyumas, Achmad Husein beserta istri memberanikan diri olahraga paralayang di bukit Watu Kumpul, Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Banyumas Sabtu 8 Agustus 2020. Bukit Watu Kumpul, saat ini menjadi lokasi baru pengembangan aero sport seperti Paralayang. “Subhanallah naik paralayang terlihat begitu indah ciptaan Tuhan. Pemandangannya indah, bikin ketagihan. Tapi di atas kurang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less