Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Oknum Pegawai Kospin Jasa Ditangkap Polisi atas Dugaan Kredit Fiktif Rp 2 Miliar

  • calendar_month Kam, 20 Feb 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Seorang pegawai Koperasi Simpan Pinjam (Kospin) Jasa, Cristian Adiguna, resmi ditahan pihak kepolisian setelah terbukti menggelapkan dana kredit fiktif sebesar Rp 2 miliar. Uang hasil kejahatan tersebut diketahui telah habis digunakan untuk judi online dan trading.

Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Prayuda Widiatmoko, dalam konferensi pers pada Rabu (19/2), menjelaskan bahwa tersangka memanfaatkan data pribadi anggota untuk mengajukan pinjaman fiktif. Cristian yang berperan sebagai Account Officer (AO) memiliki tugas mencari debitur dan menganalisis permohonan kredit. Namun, ia justru menyalahgunakan jabatannya dengan menggandakan pengajuan pinjaman atas nama anggota yang sama.

“Tersangka mengajukan pinjaman dengan nama anggota yang sebenarnya mengajukan kredit. Ia kemudian meminta anggota tersebut membuat rekening baru dengan nomor yang berbeda. Saat dana cair, ia bisa menarik sebagian uang dengan cara memalsukan slip penarikan atau meminta anggota menandatangani slip kosong,” ungkap AKBP Prayuda.

Lebih lanjut, Kapolres mengungkap bahwa modus tersebut telah berlangsung selama dua tahun, melibatkan sekitar 70 anggota Kospin Jasa. Akibat perbuatannya, Cristian dijerat Pasal 374 KUHP tentang penggelapan dalam jabatan dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara.

Saat dimintai keterangan, Cristian mengakui seluruh uang hasil kejahatannya telah habis untuk kepentingan pribadi. “Uangnya habis untuk trading dan judi online,” ujarnya singkat.

Kospin Jasa Pastikan Operasional Aman

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • 7 Orang yang Kontak Erat dengan TKW Brebes Penyintas Corona B117 Di-tracing

    7 Orang yang Kontak Erat dengan TKW Brebes Penyintas Corona B117 Di-tracing

    • calendar_month Jum, 5 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kontak erat lini dua dari TKW Brebes yang berhasil sembuh dari Corona B117, terud di-tracing Dinas Kesehatan. Tracing dilakukan Jumat 5 Maret 2021 oleh petugas Puskesmas Ketanggungan. Pelaksanaannya di sekitar rumah A (47), TKW penyintas Corona B117 di Desa Kubangjati, Kecamatan Ketanggungan, Brebes. Kepala Puskesmas Ketanggungan, dr Susani Ali menjelaskan, tracing lini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Perbaikan Jalan DI Pandjaitan, Wabup Pemalang: Tindak Tegas Kendaraan Langgar Tonase

    Perbaikan Jalan DI Pandjaitan, Wabup Pemalang: Tindak Tegas Kendaraan Langgar Tonase

    • calendar_month Kam, 12 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wakil Bupati Pemalang pastikan Jalan DI Pandjaitan segera diperbaiki dan saat ini sudah penandatanganan kontrak. Wabup minta, ada ketegasan bagi kendaraan yang melampaui batas tonase jalan. Perbaikan Jalan DI Pandjaitan juga menjadi salah satu aspirasi Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) saat ditemui Wakil Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, Kamis 12 Agustus 2021. “Jalan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Rilis Jersey Baru, Tim Sepak Bola Kota Tegal Bidik Poin Penuh di Kualifikasi Porprov

    Rilis Jersey Baru, Tim Sepak Bola Kota Tegal Bidik Poin Penuh di Kualifikasi Porprov

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Tim sepak bola Kota Tegal tak ingin sekadar tampil di Babak Kualifikasi (BK) Porprov Jateng 2025. Skuad asuhan Askot PSSI Tegal itu datang dengan misi jelas, curi poin dan bikin kejutan. Dengan jersey baru yang baru saja dirilis di Pringgitan Balai Kota Tegal, Rabu 5 November 2025, tim Kota Bahari menunjukkan tekad […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pungli di Masa Pandemi Covid-19 Capai 1.200 Kasus

    Pungli di Masa Pandemi Covid-19 Capai 1.200 Kasus

    • calendar_month Ming, 11 Apr 2021
    • 91Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Kasus Pungutan liar masih menjadi persoalan yang menonjol di Indonesia. Bahkan di masa pandemi Covid-19, kasus pungli jumlahnya cukup banyak yakni ada 1.200 kasus dalam kurun waktu Januari hingga akhir Maret 2021. Hal itu diungkapkan Kabid Informasi dan Data Satgas Saber Pungli RI, Marsekal Pertama TNI Oka Prawira, dalam siaran pers acara […]

    Bagikan Ke Teman
  • GRIFF 2025, 32 Sineas Muda Adu Kreativitas Lawan Rokok Ilegal

    GRIFF 2025, 32 Sineas Muda Adu Kreativitas Lawan Rokok Ilegal

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Taman Budaya Kota Tegal pada Sabtu 20 September 2025 jadi ajang adu kreativitas puluhan sineas muda dalam lomba film pendek yang dihelat Pemerintah Kota Tegal bersama Bea Cukai. Sekitar 32 peserta dari se-Eks Karesidenan Pekalongan menampilkan karya mereka dalam Gempur Rokok Ilegal Festival Film (GRIFF) 2025. Festival ini tidak sekadar pamer karya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari, Polres Pekalongan Tanam Sayur dan Budidaya Ikan

    Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari, Polres Pekalongan Tanam Sayur dan Budidaya Ikan

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Polri secara resmi meluncurkan penguatan program Pekarangan Pangan Lestari yang bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan dan program makan bergizi gratis. Program ini diluncurkan secara serentak di seluruh Polres di Indonesia melalui zoom meeting yang dibuka langsung oleh Ibu Kapolri, Ny. Juliati Sigit Prabowo. Dalam kesempatan itu, Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less