Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Gelar Art Policing di CFD Alun-Alun Kajen, Satlantas Polres Pekalongan Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas

  • calendar_month Sen, 17 Feb 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dalam rangka Ops Keselamatan Candi 2025, Satlantas Polres Pekalongan menggelar art policing sekaligus sosialisasi tertib berlalu lintas. Kegiatan dilaksanakan di Car Free Day (CFD) Alun-Alun Kajen, Kabupaten Pekalongan, Minggu (16/02/2025).

Kaurmintu Satlantas Polres Pekalongan Ipda Bagus Prakoso yang memimpin kegiatan menyampaikan, kegiatan dalam rangka mensosialisasikan Ops Keselamatan Candi 2025 yang digelar selama 14 hari, dari tanggal 10 hingga 24 Februari 2025.

“Disini kita berikan sosialisasi pelaksanaan Ops Keselamatan Candi 2025 sekaligus memberikan edukasi kepadai masyarakat dan pengunjung tentang pentingnya kepatuhan dalam berlalu lintas.,” ujarnya.

Ipda Bagus menjelaskan bahwa sosialisasi ini tentunya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat supaya lebih tertib dalam berlalu lintas.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap pengendara memahami pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, anggota Satlantas juga membagikan pamflet Ops Keselamatan Candi 2025 serta memberikan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keselamatatan saat berkendara. Mereka mengingatkan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas untuk mengurangi resiko kecelakaan di jalan. Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas secara aman dan tertib.

“Ini semua untuk mengurangi angka fatalitas kecelakaan lalu lintas, khususnya di wilayah Kabupaten Pekalongan,” imbuh Kaurmintu Satlantas.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rugikan Negara Miliaran Rupiah, KPP Bea dan Cukai Tegal Musnahkan 5 Juta Rokok Ilegal

    Rugikan Negara Miliaran Rupiah, KPP Bea dan Cukai Tegal Musnahkan 5 Juta Rokok Ilegal

    • calendar_month Sen, 26 Sep 2022
    • 2Komentar

    PUSAPIK.COM – Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tegal, memusnahkan 5.308.108 batang rokok ilegal berbagai merk, Senin 26 September 2022. Pemusnahan rokok tanpa cukai tersebut dilakukan di halaman Pendopo Ki Gede Sebayu bersama Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Pemusnahan 5 juta lebih batang rokok ilegal tersebut dilaksanakan secara […]

    Bagikan Ke Teman
  • Persiapan Kuliah Luring, Dosen Unikal Disuntik Vaksin

    Persiapan Kuliah Luring, Dosen Unikal Disuntik Vaksin

    • calendar_month Kam, 25 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Sebanyak 98 dari 160 dosen dan karyawan Universitas Pekalongan (Unikal) disuntik vaksin di Gedung F Lantai 7 Unikal, Kamis, 25 Maret 2020. Vaksinasi ini dilakukan agar para dosen siap menghadapi kuliah tatap muka yang direncanakan oleh Kemendikbud RI dimulai Juli 2021. Usai disuntik vaksin, Rektor Unikal Suryani mengungkapkan bahwa menghadapi perkuliahan […]

    Bagikan Ke Teman
  • 114 Pejabat Eselon di Pemkab Brebes Dilantik, Bupati Paramitha Ingatkan Jangan Baper

    114 Pejabat Eselon di Pemkab Brebes Dilantik, Bupati Paramitha Ingatkan Jangan Baper

    • calendar_month Sen, 20 Okt 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma Melantik 114 pejabat eselon II, III dan IV di jajarannya, Senin 20 Oktober 2025. Ia mengingatkan para pejabat yang mengalami pergeseran posisi ini jangan baper. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini, di laksanakan di Pendopo Kabupaten Brebes. Rotasi, Promosi dan Mutasi ini di laksanakan setelah Bupati Paramitha […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jelang Pemilihan Ketua Baru, KONI Jateng Perlu Penyegaran

    Jelang Pemilihan Ketua Baru, KONI Jateng Perlu Penyegaran

    • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah dijadwalkan berlangsung pada 17–18 November di Bandungan, Kabupaten Semarang. Pada forum tersebut, Sujarwanto Dwiatmoko hampir dipastikan menjadi Ketua KONI Jateng periode 2025–2029, mengingat Ketua Pengprov Perpani Jateng itu merupakan satu-satunya kandidat. Harapan terhadap ketua KONI Jateng yang baru pun dilambungkan oleh […]

    Bagikan Ke Teman
  • BREAKING NEWS, Pasar Pagi Pemalang Kebakaran 

    BREAKING NEWS, Pasar Pagi Pemalang Kebakaran 

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com –Kebakaran hebat melanda Pasar Pagi Pemalang tepatnya di kompleks pertokoan pakaian, Selasa petang 23 Desember 2025, sekitar pukul 17.30 WIB. Api dengan cepat membesar dan melalap bangunan kios yang mayoritas berbahan semi permanen. Belum diketahui pemicu kebakaran hebat di kawasan pertokoan pakaian itu. Pantauan puskapik.com, seluruh toko di area tersebut terbakar. Kobaran api […]

    Bagikan Ke Teman
  • Berburu Segarnya Jeruk di Agroeduwisata Clapar

    Berburu Segarnya Jeruk di Agroeduwisata Clapar

    • calendar_month Rab, 4 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Selama sepekan Agroeduwisata Petik Jeruk Clapar menjadi buruan para penikmat buah dengan kandungan vitamin C itu. Pasalnya, saat ini memasuki musim panen raya, sehingga dipastikan setiap harinya ratusan pengunjung membanjiri kebun jeruk seluas 1,5 hektar. Kepala UPTD Balai Benih Pertanian Dispaperta Batang Umi Kulsum mengatakan, meski perdana namun antusias masyarakat sangat tinggi […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less