Pengunjung Dilarang Berenang di Pantai Widuri Pemalang

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pengunjung kini dilarang berenang di Objek Wisata Pantai Widuri Pemalang, pasca insiden tenggelamnya enam bocah hingga satu korbannya tewas belum lama ini.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Pemalang, Dian Ika Siswati, mengatakan, pihaknya bersama tim keamanan gencar mengimbau pengunjung untuk tidak berenang di pantai.

Pasca insiden bocah tenggelam di Pantai Widuri Pemalang, dirinya pun terjun langsung bersama Kapolres Pemalang, AKBP Eko Sunaryo dan jajarannya untuk mengimbau para pengunjung.

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Kami juga memasang banner larangan mandi di pantai dan pemasangan bendera hitam sebagai tanda larangan mandi di pantai.” tuturnya kepada puskapik.com, Selasa (28/1/2025).

Selain upaya-upaya antisipasi, Disparpora Pemalang pun meminta agar pengunjung, khususnya para orang tua bisa kooperatif dengan selalu berhati-hati, mengawasi anak-anaknya ketika bermain di pantai.

Sebelumnya, enam bocah dikabarkan tenggelam saat berenang di Pantai Widuri Pemalang, Minggu (26/1/2025) siang. Satu korban tewas, sementara lima lainnya berhasil selamat.

Kasat Polairud Polres Pemalang, AKP Totok Puwantoro, membenarkan adanya kejadian bocah tenggelam di Pantai Widuri Pemalang itu. Insiden itu terjadi sekitar pukul 12.30 WIB.

Pihaknya langsung meluncur ke TKP usai mendapat laporan dari warga perihal adanya bocah tenggelam di kawasan Pantai Widuri tersebut. Keenam bocah pun langsung dievakuasi.

“Total ada enam korban. Empat berhasil selamat, satu anak kritis sedang dirawat di Rumah Sakit Prima Medika, dan satu lainnya meninggal.” terang AKP Totok Purwantoro.

Diketahui, keenam bocah tersebut berasal dari Kelurahan Kebondalem, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang. Mereka berenam datang ke Pantai Widuri untuk berenang. (**)

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed
Penulis: erikoEditor: nabil
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!