Brebes  

Banjir di Brebes Meluas, 190 Rumah Terendam

PUSKAPIK.COM, Brebes – Banjir yang melanda wilayah Kabupaten Brebes, di malam pergantian tahun makin meluas. Semula dilaporkan hanya ada 3 desa yang terdampak banjir, kini bertambah menjadi 4 desa.

Hingga Selasa malam (31/12/2024), banjir masih menggenangi pemukiman warga. Namun di beberapa titik, banjir sudah mulai surut. Keempat desa yang terdampak banjir yakni, Jatibarang Kidu, Buaran, Kebogadung Kecamatan Jatibarang, dan Desa Dukuhmaja Kecamatan Songgom.

Subkor Kedaruratan BPBD Kabupaten Brebes Rismanto mengatakan, akibat banjir itu, ada sekitar 190 rumah warga yang terendam. Kondisi paling parah terjadi di Desa Dukuhmaja Kecamatan Songgom, tercatat sebanyak 150 rumah warga terendam. Sedangkan di Desa Jatibarang Kidul Kecamatan Jatibarang ada 40 rumah yang terendam.

Baca Juga

Loading RSS Feed

“Kalau di Desa Buaran dan Kebogadung, banjir tidak tinggi sehingga hanya menggenangi jalan dan halaman rumah,” ujarnya, Selasa malam (31/12/2024) di lokasi banjir.

Menurut dia, banjir terjadi akibat meluapnya anak Sungai Cibiuk. Hal itu menyusul curah hujan yang tinggi, sehingga debit air naik dan meluap ke pemukiman warga.

“Dari data kami, hanya ada 2 pengungsi di Desa Jatibarang Kidul. Keduanya merupakan lansia, kini sudah di bawa ke rumah saudaranya. Sedangkan di desa lain tidak ada pengungsi,” jelasnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, hingga malam ini, banjir mulai surut di beberapa titik. Di antaranya, di Desa Dukuhmaja.

Seperti diberitakan sebelumnya, Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Brebes, menyebabkan sejumlah desa dilanda banjir, Selasa (31/12/2024). Akibatnya, ratusan rumah terendam dan beberapa warga memilih mengungsi di tempat yang aman.

Data yang dihimpun menyebutkan, setidaknya ada tiga desa yang wilayahnya dilanda banjir. Yakni, Desa Klampis, Desa Jatibarang Kidul Kecamatan Jatibarang, dan Dukuh Mingkrik Desa Dukuhmaja Kecamatan Songgom. (**)

Loading

Baca Juga

Loading RSS Feed
Penulis: kusEditor: nabil
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!