Kamis, 30 Okt 2025
light_mode

Warga Batang Banjiri Bazar “Jupuk Bae Lhur”

  • calendar_month Ming, 29 Des 2024

PUSKAPIK.COM, Batang – Menutup akhir tahun, DC Grup dengan beragam anak perusahaan, menggelar Bazar “Jupuk Bae Lhur” yang terinspirasi untuk membagikan barang-barang layak pakai kepada masyarakat. Sebanyak 5.000 jenis barang didapat dari para donatur sejak pertengahan November lalu, untuk dibagikan kepada lebih dari 1.000 warga yang membutuhkan secara cuma-cuma.

Ketua panitia Bazar Jupuk Bae Lhur, Cut Raisya mengatakan, barang-barang terkumpul langsung dari para donatur hingga dari luar daerah seperti Bandung yang mengirimkan baju, perlengkapan rumah tangga bahkan sembako pun disumbangkan.

“Itu semua barang-barangnya masih bagus termasuk perlengkapan sekolah semuanya diberikan secara gratis,” katanya, saat ditemui di halaman House of Rhapsodia Dracik, Kabupaten Batang, Minggu (29/12/2024).

Untuk mencegah kerumunan, tiap sesinya hanya dibuka untuk 30 pengunjung dengan jeda waktu 10 menit.
“Alurnya, tiap orang setelah diberikan gelang sebagai tanda khusus, diarahkan untuk mengambil makanan dan minuman, lalu mengambil di booth A,B dan C berisi pakaian, perlengkapan sekolah/rumah tangga, sembako dengan jumlah 1 buah, jadi mereka bisa bawa pulang 5 buah barang,” jelasnya .
Sebagai penyelenggara, Raisya tidak menyangka antusias warga sangat luar biasa, terlebih ini pertama kalinya digelar.

“Diperkirakan ada 1.000 orang yang berkesempatan mengambil barang yang mereka butuhkan dan ini sebagai wujud amal kami yang manfaatnya bisa dirasakan banyak orang,” ungkapnya.
Selain itu, panitia juga menyiapkan doorprize berupa televisi, sepeda dan kompor yang juga merupakan donasi dari para dermawan. “Mereka yang beruntung bisa langsung membawa pulang hadiah yang disediakan panitia,” ujar dia.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Toko Plastik di Jensud Pemalang Ludes Terbakar

    Toko Plastik di Jensud Pemalang Ludes Terbakar

    • calendar_month Sab, 27 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kebakaran terjadi, Jumat malam, 26 Maret 2021. Satu unit rumah toko (ruko) di Jalan Jendral Sudirman, Pemalang, ludes dilalap api.  Kebakaran terjadi sekitar pukul 23.30 WIB. Hingga berita diturunkan, upaya pemadaman masih terus dilakukan tim gabungan kepolisian, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan pemadam kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).  Kapolsek […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Pemalang Bantah Jual Beli Jabatan

    Bupati Pemalang Bantah Jual Beli Jabatan

    • calendar_month Sel, 19 Jul 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, membantah adanya jual beli jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang bernilai miliaran rupiah seperti isu yang santer beredar ditengah masyarakat. “Tidak ada jual beli jabatan ya, tidak ada.” jawabnya singkat saat ditemui wartawan di Kantor DPRD Pemalang, Senin 18 Juli 2022. Seperti diketahui, sejak tanggal 11 hingga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polda Jateng Beri Bantuan untuk Korban Banjir Kota Pekalongan

    Polda Jateng Beri Bantuan untuk Korban Banjir Kota Pekalongan

    • calendar_month Sel, 25 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Sebagai wujud kepedulian polisi dengan bencana banjir, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Rycko Amelza Daniel berkunjung ke Kota Pekalongan, Selasa (25/2/2020). Kedatangan Kapolda untuk memberikan bantuan logistik kepada para pengungsi korban banjir. Kedatangan Kapolda disambut Wali Kota Pekalongan Saelany Machfudz bersama Wakil Wali Kota HA Afzan Arslan Djunaid, Kapolres Pekalongan Kota AKBP […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lantik 40 Pejabat Pemkab Pemalang, Mansur Tegaskan Tak Ada Jual Beli Jabatan

    Lantik 40 Pejabat Pemkab Pemalang, Mansur Tegaskan Tak Ada Jual Beli Jabatan

    • calendar_month Sel, 18 Jul 2023
    • 4Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, melantik sejumlah 40 pejabat administrasi dan fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang di Aula BKD Kabupaten Pemalang, Selasa 18 Juli 2023. Dari 40 pejabat yang dilantik, 18 pejabat diantaranya dari eselon III, 16 eselon IV, dan 6 pejabat fungsional. Dikatakan Mansur, pelantikan ini merupakan salah satu langkah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lagi, di Pemalang, 36 Positif Corona, 2 Meninggal

    Lagi, di Pemalang, 36 Positif Corona, 2 Meninggal

    • calendar_month Sen, 9 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang-Update pantauan Covid-19 Kabupaten Pemalang kembali disampaikan melalui siaran pers. Juru bicara Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Pemalang, Tutuko Raharjo, Senin 9 November 2020, mengabarkan penambahan kasus baru sebanyak 36 orang terkonfirmasi positif corona dan 2 di antaranya meninggal dunia. “Semuanya itu hasil tracing sampai tanggal 8 November kemarin. Dari 36 yang positif, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Congkel Pintu Rumah Saat Penghuni Tarawih, Sejoli di Tegal Diringkus

    Congkel Pintu Rumah Saat Penghuni Tarawih, Sejoli di Tegal Diringkus

    • calendar_month Sen, 10 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Jajaran Satreskrim Polres Tegal Kota, membekuk sejoli pelaku pencurian di dalam sebuah rumah di Kota Tegal yang terjadi pada 12 April 2021 lalu. Keduanya, AC (35) warga Kelurahan Krandon Kecamatan Margadana dan SA (21) warga Kelurahan Kraton Kecamatan Tegal Barat Kota Tegal. Kasatreskrim Polres Tegal Kota, AKP Abdullah Syuaib, menjelaskan peristiwa bermula […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less