Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Pemkot Kembali Salurkan Bantuan CBP Tahap III, Kualitas Beras Sudah Teruji

  • calendar_month Ming, 13 Okt 2024
PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan melalui Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) setempat bekerjasama dengan Bappenas menyalurkan bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahap III Tahun 2024 kepada 28.117 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Pekalongan untuk alokasi Bulan Oktober 2024. Penyaluran CBP ini melalui kelurahan, salah satunya di Kelurahan Padukuhan Kraton, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan, Rabu (9/10/2024). Di Kelurahan Padukuhan Kraton ada 716 KPM, masing-masing KPM mendapatkan 10 kilogram bantuan beras.
Kepala Dinperpa Kota Pekalongan, Lili Sulistyawati mengungkapkan bahwa, beras yang disalurkan dalam program CBP ini sudah melewati pemeriksaan uji kualitas dan kuantitas bersama  Perum BULOG pada tanggal 6 Oktober 2024. Adapun beras yang disalurkan pun merupakan beras lokal dari petani-petani sekitar Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, dan Kota Pekalongan, Kabupaten Pemalang, dan sebagainya.
“Sebelum didistribusikan ke masyarakat, kami sudah merasakan langsung bahwa rasa beras lokal ini enak dan kualitasnya bagus,”ucap Lili.
Menurutnya, penyaluran CBP Tahap III ini peruntukkannya untuk alokasi Bulan Agustus, Oktober, dan Desember 2024. Sebelumnya, penyaluran CBP Tahap I dan II dilakukan setiap bulan, namun untuk tahap II ini  dilakukan 2 bulan sekali berupa bantuan beras seberat 10 kilogram setiap KPM per sekali waktu penyaluran. Penyaluran CBP ini merupakan tahap terakhir selama masa Presiden Jokowi masih menjabat.
“Dari Bappenas bekerja sama dengan Perum BULOG sebagai penyedia berasnya, kemudian ada PT Jasa Prima Logistik (JPL) sebagai jasa penyalur dan mendistribusikan di 27 kelurahan-kelurahan masing-masing secara bertahap. Untuk penyaluran hari ini bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Pekalongan Timur dan Kecamatan Pekalongan Utara. Sehari sebelumnya, atau tanggal 8 Oktober 2024, pendistribusian dilakukan di wilayah Kecamatan Pekalongan Barat dan Kecamatan Pekalongan Selatan,”terangnya.
Kasi Permas dan Trantibum pada Kelurahan Padukuhan Kraton, Eviyanti menyebutkan, untuk penyaluran CBP Tahap III ini, ada 716 KPM di Kelurahan Padukuhan Kraton yang menerima. Mereka yang menerima bantuan ini merupakan masyarakat yang masuk dalam data Penyasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE). Pendistribusian bantuan beras ke kelurahan sudah diterima sejak kemarin sore dan keesokan harinya langsung disalurkan kepada KPM.
“Untuk syarat pengambilan bantuan ini, KPM wajib membawa KK, KTP, dan surat undangan pemberitahuan pengambilan bantuan dari kelurahan. Harapannya, semoga bantuan ini bisa membantu meringankan beban masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari. Terlebih, harga kebutuhan pokok saat ini cenderung mengalami kenaikan,”beber Evi.
Salah satu KPM yang berdomisili di Jalan Progo, Kelurahan Padukuhan Kraton, Fahrozi mengaku senang dan bersyukur atas disalurkannya bantuan CBP Tahap III ini.
“Alhamdulillah, kami senang dan bersyukur atas diterimanya bantuan beras ini. Semoga bantuan ini bisa terus berkelanjutan untuk membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari,”pungkasnya. **
Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Brebes Selatan Diusulkan Jadi Kabupaten Baru, Ini Luas Wilayah dan Jumlah Penduduknya

    Brebes Selatan Diusulkan Jadi Kabupaten Baru, Ini Luas Wilayah dan Jumlah Penduduknya

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Wacana pemekaran Brebes Selatan kembali mencuat. Salah satu yang dibahas adalah luas wilayah dan jumlah penduduk yang akan masuk dalam kabupaten baru. Berdasarkan dokumen usulan, enam kecamatan akan bergabung membentuk Kabupaten Brebes Selatan, yaitu Salem, Bantarkawung, Bumiayu, Paguyangan, Sirampog, dan Tonjong. Enam kecamatan ini berada di wilayah selatan yang cukup jauh dari […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tekan Harga Bawang Putih, Pemkot Pekalongan Gelar Pasar Murah

    Tekan Harga Bawang Putih, Pemkot Pekalongan Gelar Pasar Murah

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Dindagkop-UKM) bekerja sama dengan Perum Bulog Bondansari Divre VI Pekalongan menggelar pasar murah di empat titik. Operasi Pasar dilakukan menyusul melambungnya harga bawang putih sebagai dampak wabah virus corona di China. Kepala Bidang Perdagangan pada Dindagkop-UKM Kota Pekalongan, Sri Haryati mengungkapkan, Operasi Pasar merupakan sebagai tindakan nyata […]

    Bagikan Ke Teman
  • 100 Hari Kerja Wali Kota Pekalongan, Kebut Pemeliharaan Jalan Tanpa Lubang

    100 Hari Kerja Wali Kota Pekalongan, Kebut Pemeliharaan Jalan Tanpa Lubang

    • calendar_month Sen, 8 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dalam 8 program yang dicanangkan pada 100 hari kerja masa kepemimpinan Walikota dan Wakil Walikota Pekalongan Periode 2021-2026, salah satunya akan mengebut program jalan tanpa lubang. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Pekalongan mulai melakukan pemeliharaan jalan rusak pasca banjir. Kepala DPUPR Kota Pekalongan melalui Kepala Bidang Bina Marga, Andry […]

    Bagikan Ke Teman
  • Menikmati Senja Dermaga Ujung, Tanjungsari, Pemalang

    Menikmati Senja Dermaga Ujung, Tanjungsari, Pemalang

    • calendar_month Ming, 9 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Saat surya menjelang tenggelam di ujung barat, itulah momen yang menjadi pemandangan indah di Dermaga Ujung Tanjungsari, Pemalang. Dermaga ini berada di Jalan Yos Sudarso No.45 Sugihwaras, Kecamatan Pemalang. Pada Google maps tempat ini dikategorikan sebagai spot foto menarik yang ada di Kota Ikhlas. Pantas saja tiap hari mulai pukul 16.30 WIB […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gelegar Dilantik Sebagai Kadus II Wonokromo

    Gelegar Dilantik Sebagai Kadus II Wonokromo

    • calendar_month Sel, 5 Des 2017
    • 0Komentar

    COMAL (PuskAPIK) – Pengambilan sumpah dan pelantikan perangkat desa Sarwodadi kecamatan Comal kabupaten Pemalang dilaksanakan di pendopo balaidesa Wonokromo, Selasa (05/12). Gelegar Prakoso, diiambil sumpah dan dilantik menjadi kepala dusun II desa Wonokromo oleh kepala desa Wonokromo, Sugiono. Acara yang dimulai pukul 10.20 wib dihadiri oleh camat Comal Slamet Suwito, kapolsek Comal Kompol Utomo, S.H., […]

    Bagikan Ke Teman
  • Beredar Video Rencana Tim Anom – Nurkholes ‘Beli Suara’ Warga Pemalang

    Beredar Video Rencana Tim Anom – Nurkholes ‘Beli Suara’ Warga Pemalang

    • calendar_month Ming, 10 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pasangan calon Bupati – Wakil Bupati Pemalang nomor urut 3, Anom Widiyantoro – Nurkholes, diduga bakal lancarkan politik uang untuk meraup suara di Pilkada Pemalang 2024. Dugaan siasat membeli suara rakyat Pemalang itu mencuat setelah video rapat Tim Anom – Nurkholes beredar luas di media sosial. Video itu menampilkan seorang wanita tengah […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less