Rabu, 22 Okt 2025
light_mode

Upacara Peringatan HUT ke-79 TNI di Kodim Pemalang, Begini Pesan Panglima TNI

  • calendar_month Sab, 5 Okt 2024

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komando Distrik Militer 0711/Pemalang, menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan HUT ke 74 Kodam IV/Diponegoro tahun 2024. Ada pesan khusus dari Panglima TNI kepada seluruh prajurit dalam peringatan HUT TNI ini.

 

Upacara HUT ke-79 TNI itu digelar di lapangan Makodim Jl. Brigjen Katamso No. 43 kelurahan Sugihwaras kecamatan Pemalang kabupaten Pemalang, Sabtu (5/10/2024). Komandan Kodim 0711/Pemalang, Letkol Inf Muhammad Arif bertindak sebagai inspektur upacara. Sementara itu, bertugas sebagai komandan upacara di Danramil 10/Moga, Kapten Arh Nasri.

 

Dalam amanatnya, Dandim menyampaikan pesan dari Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto pada peringatan HUT ke-79 TNI yang bertema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”. Tema disebut sangat relevan dalam merefleksikan cita-cita, semangat dan tujuan TNI sebagai prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif, dalam menjaga serta mengawal kelangsungan hidup bangsa dan negara.

 

Menurut Panglima TNI, makna yang terkandung dalam tema tersebut, yaitu Prajurit TNI sebagai pilar Pertahanan Negara memiliki peran dan tanggung jawab dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI, serta mendukung percepatan program pembangunan nasional dan ketahanan negara dalam mewujudkan Indonesia Maju.

 

Panglima TNI memaparkan, perkembangan lingkungan strategis yang diikuti perubahan politik, ekonomi dan teknologi terus berkembang secara dinamis dan makin kompleks. Selain telah menciptakan dimensi dan spektrum peperangan baru, juga membawa dampak disrupsi di segala bidang kehidupan. Perkembangan situasi ini harus terus diikuti dan menjadi dasar dalam penyiapan kapabilitas TNI dari waktu ke waktu.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Biar Kreatif Berikan Materi Daring, Guru SD di Semarang Dapat Pelatihan dari USM

    Biar Kreatif Berikan Materi Daring, Guru SD di Semarang Dapat Pelatihan dari USM

    • calendar_month Sen, 29 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, SEMARANG – Guru di SDN Pedurungan Kidul 2 Semarang mendapatkan pelatihan multimedia dari FTIK Universitas Semarang (USM). Pelatihan ini diharapkan mampu merangsang kreativitas guru dalam memberikan materi pembelajaran jarak jauh. Salah satu dosen FTUK USM, Siti Asmiatun menjelaskan, selama pandemi ini, SDN Pedurungan Kidul 2 menerapkan konsep sekolah daring. Namun dia menilai, kemampuan guru […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ditinggal Antar Sekolah, Rumah Habis Dilalap Sijago Merah

    Ditinggal Antar Sekolah, Rumah Habis Dilalap Sijago Merah

    • calendar_month Kam, 9 Nov 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Malang nasib keluarga Hartoyo (48) . Rumah tinggalnya di desa Widodaren Rt.14/Rw.02 Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang habis ludes dilalap api karena teledor. Hartono, berprofesi sebagai tukang batu, yang hidup bersama instri dan kedua anaknya, pada Kamis (09/11) sekitar pukul 06.30 wib berangkat kerja seperti biasanya. Sedangkan Istrinya, Rumyati (42) sedang memasak peyek […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Kesatuan Gerak PKK-KKBPK-Kesehatan, Jadikan Inspirasi Dan Spirit Membangun Pemalang

    Hari Kesatuan Gerak PKK-KKBPK-Kesehatan, Jadikan Inspirasi Dan Spirit Membangun Pemalang

    • calendar_month Rab, 27 Des 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Bupati Pemalang, H. Junaedi mencanangkan Hari Kesatuan Gerak PKK-Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) Kesehatan ke-45 Kabupaten Pemalang Tahun 2017, Rabu (27/12). Atas nama Pemkab. Pemalang Bupati Pemalang menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada para narasumber yang telah hadir secara pribadi. Selanjutnya, Bupati atas nama panitia penyelenggara juga meminta maaf […]

    Bagikan Ke Teman
  • Makan Lontong Lodeh, Tradisi Syawalan Warga Pekalongan

    Makan Lontong Lodeh, Tradisi Syawalan Warga Pekalongan

    • calendar_month Ming, 31 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Perayaan Syawalan atau tujuh hari setelah Lebaran, selesai berpuasa sunah 6 hari, warga Pekalongan berpesta lotisan atau rujak buah dan makan lontong lodeh bersama. Acara tahunan yang dilakukan ini untuk mempererat silaturahmi antarwarga. Anak-anak hingga orang tua melebur jadi satu menikmati hidangan lezat dan segar serta unik ini. “Setelah puasa sunah Syawal, […]

    Bagikan Ke Teman
  • PKB Pemalang Calonkan Gus Yusuf jadi Gubernur Jateng

    PKB Pemalang Calonkan Gus Yusuf jadi Gubernur Jateng

    • calendar_month Sab, 17 Des 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang mendeklarasikan dukungannya kepada KH Yusuf Chudlori alias Gus Yusuf sebagai Calon Gubernur (Cagub) Jawa Tengah, menggantikan Ganjar Pranowo yang akan purna tugas pada 6 September 2023 mendatang. Pernyataan dukungan kepada Gus Yusuf disampaikan seluruh jajaran pengurus PKB Pemalang dalam acara Musyawarah Pimpinan Cabang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Geger! Dua Terduga Pengedar Pil Berbahaya Ditangkap Warga di Desa Gondang Pemalang

    Geger! Dua Terduga Pengedar Pil Berbahaya Ditangkap Warga di Desa Gondang Pemalang

    • calendar_month Ming, 18 Jun 2023
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dua terduga pengedar pil hexymer di Pasar Gondang Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang ramai-ramai digrebek dan ditangkap warga Desa Gondang, Sabtu malam 17 Juni 2023. Keduanya merupakan warga Aceh. Informasi yang dihimpun puskapik.com, ditangkapnya dua penjual obat-obatan keras itu berawal dari kecurigaan warga terhadap datangnya pedagang asing di Pasar Gondang. Mereka berjualan ala […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less