Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

PPDB Tahun Ini 15% Jalur Afirmasi Akomodir Siswa Tak Mampu

  • calendar_month Jum, 24 Jan 2020

KOTA PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2020 ini, ada perubahan. Mengacu pada Permendikbud Nomor 44 Tahun 2019 tentang PPDB yang dikeluarkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim, pemerintah akan membuka jalur pendaftaran baru yakni jalur afirmasi. Tahun ini pendaftaran peserta didik baru menjadi 4 jalur,yakni jalur zonasi, prestasi, mutasi, dan afirmasi.

Demikian disampaikan Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter DIKDAS pada Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Drs Eka Unjana saat dikonfirmasi Puskapik, Jumat (24/1/2020).

Eka menyebut, jalur baru afirmasi merupakan jalur PPDB untuk mengakomodir peserta didik dari keluarga ekonomi tidak mampu (miskin). PPDB yang dikelola oleh Dindik Kota Pekalongan adalah TK, SD, dan SMP karena untuk SMA dan SMK menjadi kewenangan provinsi.

“PPDB Online Tahun 2020 untuk tanggalnya belum bisa dipastikan. Kemungkinan Juni-Juli seperti tahun kemarin. Kami masih menunggu hasil rapat koordinasi antara para panitia PPDB dan Kepala Dindik,” kata Eka.

Disampaikan Eka, jika sebelumnya calon peserta didik dari warga kurang mampu dipersyaratkan menggunakan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) untuk mendaftar, namun dalam penerimaan jalur afirmasi ini, SKTM tidak berlaku mengingat banyak oknum orangtua menggunakan SKTM palsu atau SKTM bodong. Sehingga SKTM dipandang tidak lagi menjadi tolok ukur tepat sebagai syarat wajib bagi calon peserta jalur afirmasi.

“Peserta didik msikin harus bisa membuktikan keikutsertaan peserta didik dalam program penanganan keluarga tidak mampu dari pemerintah pusat atau pemerintah daerah seperti kartu program PKH, Jamkesmas,” ujar Eka.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tolak Perpanjangan PPKM Darurat, Ampera Pemalang: Tidak Semua Orang Punya Gaji

    Tolak Perpanjangan PPKM Darurat, Ampera Pemalang: Tidak Semua Orang Punya Gaji

    • calendar_month Sel, 20 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (Ampera) menolak perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Ampera adalah kumpulan perwakilan berbagai elemen masyarakat yang terdiri atas pedagang, seniman, organisasi pemuda dan lain sebagainya. “Dampak PPKM darurat sangat besar, banyak pedagang kaki lima yang tidak bisa jualan,” kata Koordinator Lapangan Ampera, Heru Kundhimiarso usai audiensi dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • HSN di Pekalongan, Refleksi Peran Santri di Tengah Pandemi

    HSN di Pekalongan, Refleksi Peran Santri di Tengah Pandemi

    • calendar_month Kam, 22 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Meskipun masih dalam suasana pandemi Covid-19, Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2020 yang diperingati tiap tanggal 22 Oktober, Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan menyelenggarakan Upacara Hari Santri dengan tema ‘Santri Sehat Indonesia Kuat’, secara terbatas dan sesuai dengan protokol kesehatan. Upacara dipimpin oleh Walikota Pekalongan, HM Saelany Mahfudz. Turut hadir Asisten, Kepala OPD, […]

    Bagikan Ke Teman
  • 3000 Penari  Tari Nanas Meriahkan Upacara Hardiknas 2018

    3000 Penari Tari Nanas Meriahkan Upacara Hardiknas 2018

    • calendar_month Rab, 2 Mei 2018
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Tari Nanas memeriahkan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2018 kabupaten Pemalang yang diselenggarakan di Aun-alun Kabupaten Pemalang, Rabu (02/05). Pentas tari yang dipersembahakan oleh kelompok guru PAUD dikoordinir Bunda PAUD masing-masing desa se-kabupaten Pemalang dengan jumlah peserta sebanyak 3000 penari dilaksanakan seteleh prosesi upacara selesai. Dengan tema “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan”, […]

    Bagikan Ke Teman
  • 1 Mei, Penyesuaian Tarif PDAM Diberlakukan

    1 Mei, Penyesuaian Tarif PDAM Diberlakukan

    • calendar_month Sel, 17 Apr 2018
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Lebih dari 100 warga masyarakat desa Kendalsari, Karangasem dan Petanjungan kecamatan Petarukan kabupaten Pemalang menghadiri undangan PDAM Tirta Mulia kabupaten Pemalang dalam rangka Sosialisasi Penyesuaian Tarif Air Minum PDAM, Selasa (17/04). Bertempat di balaidesa Kendalsari kegiatan tersebut dihadiri kabag, kasubag dan staf PDAM, Dewan Pengawas, kepala desa Kendalsari, Muspika Petarukan dan para […]

    Bagikan Ke Teman
  • Paslon Uyip-Satori Dapat “Dekengan Pusat”, Gelar Istighasah Setiap Hari

    Paslon Uyip-Satori Dapat “Dekengan Pusat”, Gelar Istighasah Setiap Hari

    • calendar_month Jum, 27 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK, Tegal – Bentuk ikhtiar dalam memenangkan Pilkada Kota Tegal 2024, Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal, H. Edy Suripno dan H. Akhmad Sator menggelar doa bersama dan istighasah setiap hari hingga tiba saatnya waktu pencoblosan pada 27 November 2024. Kegiatan itu dilakukan oleh santriwan dan santriwati alumni berbagai pondok pesantren (ponpes) yang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Askab PSSI Kabupaten Tegal Curhat ke Bupati Ischak, 2 Tahun Tak Dapat Anggaran

    Askab PSSI Kabupaten Tegal Curhat ke Bupati Ischak, 2 Tahun Tak Dapat Anggaran

    • calendar_month Sab, 9 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Tegal audiensi dengan Bupati Tegal, H Ischak Maulana Rohman di ruang rapat Bupati Tegal, Jumat (8/8/2025). Dalam audiensi itu, terungkap bahwa Askab PSSI Tegal selama dua tahun tidak mendapatkan alokasi anggaran dari APBD Kabupaten Tegal. “Selama ini, kegiatan di Askab dibiayai sendiri. Mungkin sudah ratusan juta yang kita […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less