Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Polres Brebes Malam Ini Terjunkan Ratusan Personel Amankan Idul Adha di Brebes 

  • calendar_month Ming, 16 Jun 2024

PUSKAPIK.COM, Brebes – Jajaran Polres Brebes malam ini, Minggu (16/6/2024) menerjunkan ratusan personel untuk mengamankan Hari Raya Idul Adha 1445 H. Hal itu diketahui saat Apel Kesiapan Pengamanan dalam rangka Malam Takbiran Idul Adha 1445 H di halaman Mapolres Brebes.

Apel kesiapan pengamanan dipimpin langsung, Kapolres Brebes, AKBP Guntur M Tariq. Kegiatan diikuti berbagai satuan fungsi kepolisian, dan juga personel TNI dari Kodim 0713 Brebes serta Satpol PP.

Kapolres Brebes, AKBP Guntur M Tariq dalam sambutannya menekankan, pentingnya kesiapsiagaan dan kewaspadaan seluruh personil dalam mengamankan malam takbiran. “Kita harus memastikan bahwa perayaan malam takbiran di wilayah Kabupaten Brebes ini dapat berjalan dengan aman dan tertib, sehingga masyarakat dapat merayakannya dengan penuh khidmat,” katanya.

Menurut dia, pengamanan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban, termasuk kemacetan lalu lintas, aksi kriminalitas, serta potensi kecelakaan. Personil yang bertugas disebar di berbagai titik strategis, seperti pusat keramaian, jalan-jalan utama dan tempat-tempat ibadah. Selain itu, Kapolres Brebes juga mengimbau masyarakat untuk ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban selama malam takbiran.

“Kami berharap masyarakat dapat bekerjasama dengan pihak kepolisian, serta melaporkan hal-hal mencurigakan yang dapat mengganggu kelancaran malam takbiran,” ucapnya.

Kabag Ops Polres Brebes Kompol Suraedi menambahkan, kegiatan tersebut juga dilakukan secara serentak oleh jajaran Polsek yang juga melibatkan unsur terkait lainya. Adapun cara bertindak yang dilakukan jajaran pengamanan malam takbiran, salah satunya patroli ditempat rawan Kamtibmas maupun penempatan personel di pusat keramaian yang ada diwilayahnya masing-masing.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Langgar Protokol Kesehatan, Polisi Pun Kena Sanksi

    Langgar Protokol Kesehatan, Polisi Pun Kena Sanksi

    • calendar_month Sel, 18 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Untuk menjaga kedisiplinan anggota dalam penerapan protokol kesehatan, Polres Pemalang memberlakukan pengecekan secara ketat dalam penggunaan masker pada anggota sebelum memasuki lingkungan Polres Pemalang, Selasa 18 AgustUS 2020. Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho menegaskan, akan memberikan sanksi pada anggota Polri maupun PNS yang mengenakan masker tidak sesuai ketentuan melalui Propam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Siapkan 10 M, Warga Pemalang akan Dapat Bantuan Pangan

    Siapkan 10 M, Warga Pemalang akan Dapat Bantuan Pangan

    • calendar_month Kam, 26 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Meski belum ada warga Pemalang yang dinyatakan positif virus corona atau Covid-19, upaya pencegahan terus dilakukan, termasuk mengalokasikan anggaran untuk bantuan pangan. “Alhamdulillah, sampai hari ini untuk Pemalang masih nol, belum ada warga yang dinyatakan positif,” ungkap Ketua Gugus Kerja Covid-19 Pemalang, M Arifin kepada awak media, Rabu 26 Maret 2020, disela […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tingkatkan Ekonomi Kreatif di Tengah Pandemi, Pemkot Pekalongan Galakkan Budik Tamber

    Tingkatkan Ekonomi Kreatif di Tengah Pandemi, Pemkot Pekalongan Galakkan Budik Tamber

    • calendar_month Kam, 3 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Budidaya Tanaman dan Ikan dalam Satu Ember atau (budik tamber) adalah salah satu solusi pangan masa depan yang bisa dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama protein hewani dan sayur mayur di tengah keterbatasan lahan yang ada. Program budik tamber ini terus digalakkan oleh Pemerintah Kota Pekalongan yang masuk dalam Program 100 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wow! KIM Desa Kandang Kabupaten Pemalang Juara 2 Lomba Film Tingkat Jateng

    Wow! KIM Desa Kandang Kabupaten Pemalang Juara 2 Lomba Film Tingkat Jateng

    • calendar_month Jum, 13 Okt 2023
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Desa Kandang Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang berhasil meraih Juara 2 Lomba Film Pendek “Bersama Cegah Stunting” tahun 2023 yang diselenggarakan Diskominfo Provinsi Jawa Tengah. Penghargaan itu diterima dalam acara Penganugerahan Forum Komunikasi Media Tradisional (FK METRA) dan Film pendek KIM se-Jawa Tengah 2023, di salah satu Hotel di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Nelayan Pemalang Ditemukan Tewas di Perahu, Begini Kronologinya

    Nelayan Pemalang Ditemukan Tewas di Perahu, Begini Kronologinya

    • calendar_month Rab, 29 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Berangkat mencari ikan sendirian, warga Desa Asemdoyong, Kabupaten Pemalang, ditemukan meninggal di atas perahu jukung di tengah lautan. Penemuan jasad nelayan itu dibenarkan Kapolsek Taman, AKP Mahendro, saat dihubungi, Rabu 29 September 2021. “Ya, ditemukan para nelayan yang berangkat melaut, kemarin hari Selasa (28 September 2021) sekitar pukul 05.00 WIB,” ujarnya. Jasad […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sekda Pemalang: Jaga Silahturahmi, Ora Salaman Tetep Seduluran

    Sekda Pemalang: Jaga Silahturahmi, Ora Salaman Tetep Seduluran

    • calendar_month Sab, 9 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pemalang, Mohammad Arifin, meminta masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, meskipun jumlah pasien positif Corona di Pemalang terus berkurang. “Kita tetap patuhi anjuran Gugus Tugas Penaganan Covid-19 Pemalang, termasuk maklumat Kapolri dan pemerintah pusat,” kata M Arifin, saat diskusi bersama Radio Swara Widuri yang disiarkan langsung di Gedung Sasana Bakti […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less