Jumat, 2 Jan 2026
light_mode

Cek Kinerja Pasukan “Jangkrik”, Ketua Gerindra Jateng Sambangi 2 Kelurahan di Kota Pekalongan

  • calendar_month Kam, 14 Des 2023

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, menyiapkan pasukan “Jangkrik” yang merupakan singkatan dari “jangkauannya sampai ke seluruh titik”. Pasukan ini dibentuk untuk mencapai target kemenangan partai yang dipimpinnya, maupun pasangan Capres- Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di pemilu 2024 mendatang.

Untuk memastikan pasukan Jangkrik itu bekerja, Sudaryono langsung turun ke kelurahan-kelurahan di Kota Pekalongan. Kali ini, kelurahan yang dikunjungi adalah Kelurahan Banyurip dan Kelurahan Jenggot Kecamatan Pekalongan Selatan.

“Saya hadir ke Kota Pekalongan ini untuk bersilahturahmi dengan PAC, Ranting dan kader Partai Gerindra serta memastikan pasukan Jangkrik kita bekerja untuk memenangkan Prabowo-Gibran 1 putaran,” ujar Sidaryono saat berkunjung ke rumah pengurus ranting Partai Gerindra Desa Banyurip, Kota Pekalongan, Rabu 13 Desember 2023.

Sudaryono menjelaskan, dirinya telah memerintahkan kepada seluruh Ketua DPC Partai Gerindra di Jawa Tengah untuk mengencangkan mesin struktur partai sampai ke tingkat anak ranting, bahkan di tingkat tempat pemungutan suara (TPS). Sehingga kemenangan Prabowo-Gibran bisa terkawal dengan baik.

“Jadi memang harus ada petugas atau agen pemenangan Prabowo-Gibran sampai ke tingkat TPS. Dengan begitu kita bisa membawa Prabowo-Gibran menang 1 putaran,” jelasnya.

Sudaryono menekankan, untuk memenangkan Prabowo-Gibran harus menyentuh jaringan sampai ke level terkecil. Sudaryono pun akan kembali melakukan safari ke 35 DPC Partai Gerindra di Jawa Tengah hingga menjelang Pemilu 2024.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hujan Deras Picu Longsor di Desa Mendolo Pekalongan

    Hujan Deras Picu Longsor di Desa Mendolo Pekalongan

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • 0Komentar

    PEKALONGAN, puskapik.com – Hujan deras dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah Kecamatan Lebakbarang, Kabupaten Pekalongan, memicu bencana tanah longsor. Sebuah senderan rumah di Dukuh Mendolo Wetan RT. 03 RW. 02, Desa Mendolo, ambrol dan menghantam bangunan di bawahnya pada Kamis (25/12/2025) sore. Material tanah dan bebatuan dari longsoran tersebut menimpa rumah milik Pujiono (42), yang sehari-hari […]

    Bagikan Ke Teman
  • DPUPR Kota Pekalongan Maksimalkan Pengadaan Jamban Keluarga

    DPUPR Kota Pekalongan Maksimalkan Pengadaan Jamban Keluarga

    • calendar_month Rab, 13 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) setempat berupaya menjalin sinergi dan kolaborasi dengan badan usaha dalam pemanfaatan dana Tanggung Jawab dan Lingkungan Badan Usaha (TJSLBU) untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah. Salah satu pemanfaatan TJSLBU tersebut adalah pengadaan jamban keluarga. Kepala DPUPR Kota Pekalongan, Bambang Sugiarto mengungkapkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jawara Pileg 2024 di Pemalang : PDIP 12 Kursi, PKB 11 Kursi

    Jawara Pileg 2024 di Pemalang : PDIP 12 Kursi, PKB 11 Kursi

    • calendar_month Sab, 2 Mar 2024
    • 15Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) masih kokoh menjadi jawara Pemilu Legislatif 2024 di Kota Ikhlas Pemalang. Meski mengalami penurunan suara dan kursi parlemen pada Pemilu 2024 bila dibandingkan pada 2019, PDIP masih unggul perolehan kursi dari partai lain. Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi perhitungan suara di KPU Kabupaten Pemalang, Jumat malam, 01 Maret […]

    Bagikan Ke Teman
  • Horeee…! Ribuan Buruh di Pemalang Dapat Bantuan Kemenaker Upah Rp 1 Juta

    Horeee…! Ribuan Buruh di Pemalang Dapat Bantuan Kemenaker Upah Rp 1 Juta

    • calendar_month Jum, 6 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Ribuan buruh di Kabupaten Pemalang akan menerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dari Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker). Kebijakan tersebut tertuang dalam Permenaker RI no 16 tahun 2021, tentang bantuan pemerintah berupa subsidi upah bagi pekerja, buruh dalam penanganan dampak Covid 19. Kasi Pengupahan, Disnaker Pemalang, Arya Dhyta, menyampaikan, meski demikian tidak semua pekerja atau […]

    Bagikan Ke Teman
  • Turun Langsung Bersihkan Sungai Kaliwadas, Bupati Tegal Senggol Netizen Soal Settingan Pencitraan

    Turun Langsung Bersihkan Sungai Kaliwadas, Bupati Tegal Senggol Netizen Soal Settingan Pencitraan

    • calendar_month Jum, 26 Sep 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Bupati Tegal, H Ischak Maulana Rohman dalam status WhatsApp langsung skakmat para netizen yang jika melihat kegiatan bersih-bersih sampah di Sungai Kaliwadas, Desa Kaliwadas, Kecamatan Adiwerna, dikira settingan atau pencitraan, Jumat pagi 26 September 2025. Padahal, bersih-bersih sampah itu kegiatan riil yang mendesak dilakukan agar sungai tidak banjir. “Ini kalau nitizen lihat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Krisis Nakes, Ormas  Diperbantukan di RSUD Pemalang

    Krisis Nakes, Ormas Diperbantukan di RSUD Pemalang

    • calendar_month Sen, 5 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota organisasi masyarakat (Ormas) rencananya akan diperbantukan di RSUD dr M Ashari Pemalang, karena krisis tenaga kesehatan (nakes). Bahkan sekuriti dan cleaning service di rumah sakit tersebut diperbantukan dalam penanganan pasien Covid-19. Saat ini sudah ada 105 nakes di RSUD dr M Ashari Pemalang yang terpapar/positif Covid-19. Rencananya, anggota ormas akan direkrut […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less