Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Ditunjuk Jadi Manajer PSIP U-17, Slamet Efendi Targetkan Boyong Piala Soeratin

  • calendar_month Rab, 20 Sep 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Pemalang resmi menunjuk Slamet Efendi menjadi General Manager PSIP U-17 musim 2023.

Penunjukan tersebut ditetapkan melalui surat keputusan nomor SKEP/023.IN/PSSI-PML/IX/2023 yang ditandatangani Plt Ketua Askab PSSI Pemalang, Heri Fitriansyah.

Pasca penunjukan ini, pria yang akrab disapa ‘SE’ itu bakal tancap gas membawa Laskar Benowo Muda mengarungi kompetisi Piala Soeratin Jawa Tengah pada bulan Oktober mendatang.

Kick off Piala Soeratin akan dimulai tanggal 7 Oktober 2023, dimana PSIP U-17 masuk dalam grup F. Laskar Benowo muda harus berjuang melawan PSIS Semarang U-17 dan Bhayangkara Muda.

“Secara cepat kami adakan seleksi. Setelah skuat terbentuk, kedepan bakal latihan rutin. Mengingat waktu persiapan relatif singkat, kita kebut.” kata Slamet Efendi, Rabu 20 September 2023.

Diketahui, tahun 2022 lalu PSIP U-17 berhasil masuk dalam babak delapan besar. Meski belum berhasil menjadi juara, capaian tersebut menjadi prestasi baru Laskar Benowo Muda.

“Untuk target tahun ini tentu juara, kita optimis boyong piala Soeratin, kita persembahkan untuk warga Pemalang.” tutur pria yang juga Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia ini.

Saat ini PSIP U-17 tengah menggelar seleksi pemain. Seleksi digelar di Stadion Mochtar yang menjadi markas kebesaran Laskar Benowo. Ada ratusan peserta yang mengikuti seleksi.

“Kita gelar seleksi hari ini dan besok. Akan kita bangun konstruksi tim yang kuat dengan pemain-pemain terbaik. Untuk komposisinya tentu diutamakan pemain lokal, putra daerah” tegasnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Gabungan Lakukan Pencarian Terhadap Korban Kapal Tenggelam di Perairan Utara Wonokerto

    Tim Gabungan Lakukan Pencarian Terhadap Korban Kapal Tenggelam di Perairan Utara Wonokerto

    • calendar_month Kam, 13 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Tim gabungan yang terdiri dari anggota Pos AL Wonokerto, Polri, Satpol Air dan Basarnas tengah melakukan pencarian terhadap korban kapal tenggelam di perairan Wonokerto. Pencarian dilakukan dengan menggunakan kapal karet dari Basarnas dan sebagian melakukan penyisiran dengan berjalan kaki di sekitaran pesisir pantai Wonokerto. Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K melalui […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wuih! Calon Independen di Pemalang Butuh 72.986 Suara

    Wuih! Calon Independen di Pemalang Butuh 72.986 Suara

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang telah menetapkan syarat minimal dukungan calon independen yakni sebesar 72.986 suara. Dukungan dalam bentuk fotocopy Kartu Tanda Penduduk elektroik (e-KTP) tersebut, mewajibkan sebaran minimal delapan kecamatan dari empat belas kecamatan yang ada di Kabupaten Pemalang. Divisi Penyelenggara dan Teknis Pemilihan KPU Pemalang, Harun Gunawan, kepada Puskapik, Senin […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ketua DPRD Pemalang: Perlu Pengawasan Bersama Antisipasi Lonjakan Covid-19

    Ketua DPRD Pemalang: Perlu Pengawasan Bersama Antisipasi Lonjakan Covid-19

    • calendar_month Sen, 14 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Setelah resmi menjabat Ketua DPRD Pemalang, Tatang Kirana bersafari ke instansi/lembaga pemerintahan yang ada di Kota Ikhlas.Siang tadi, Senin 14 Juni 2021, Politisi PDI-P itu berkunjung ke Mapolres Pemalang, didampingi jajaran pimpinan DPRD Pemalang. Mulai dari Wakil Ketua I DPRD, Subur Musoleh, Wakil Ketua II, Khodori, serta Wakil Ketua III, HM Rois […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pasien Suspect Covid-19 di RSUD Kardinah Tempati Tenda Darurat

    Pasien Suspect Covid-19 di RSUD Kardinah Tempati Tenda Darurat

    • calendar_month Sel, 17 Nov 2020
    • 17Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Tegal melonjak cukup signifikan. Kondisi tersebut mengakibatkan ‎ruangan isolasi untuk pasien Covid-19 di RSUD Kardinah Kota Tega penuh. Alhasil, pasien yang terindikasi suspect Covid-19 terpaksa dirawat di tenda darurat. ‎Plt Direkrut RSUD Kardinah Kota Tegal Heri Susanto, Selasa siang, 17 November 2020 mengatakan, ruang isolasi untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kirab Pusaka Milik Adipati Djayengrono, Meriahkan Suro Fest 2024 Lesbumi Kabupaten Pekalongan

    Kirab Pusaka Milik Adipati Djayengrono, Meriahkan Suro Fest 2024 Lesbumi Kabupaten Pekalongan

    • calendar_month Sab, 27 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Kirab Pusaka milik Adipati Djayengrono memeriahkan acara Suro Fest 2024 yang diadakan oleh Lembaga Seni Budaya Muslim Indonesia (Lesbumi) PCNU Kabupaten Pekalongan dalam rangka memperingati Bulan Suro atau Bulan Muharram tahun 1446 Hijriyah. Kirab membawa pusaka Tombak Korowelang dan Keris Jangkung Wahyu Temurun yang dibawa dari Balaidesa Kauman menuju Pendopo Pesisir Desa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Pemalang Tutup Akses Media saat Pelantikan Eks Sekda Heriyanto Jadi Staf Ahli

    Bupati Pemalang Tutup Akses Media saat Pelantikan Eks Sekda Heriyanto Jadi Staf Ahli

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Prosesi pelantikan Heriyanto sebagai Staf Ahli Bupati Pemalang Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan tertutup dari liputan awak media, Senin 6 Oktober 2025. Awak media yang sempat hendak meliput ke lokasi pelantikan di Ruang Rapat Sekretariat Daerah (Setda) Pemalang dicegah oleh petugas dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan. Selama prosesi pelantikan, pintu Ruang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less