Jumat, 2 Jan 2026
light_mode

Wow! PDAM Pemalang Juara Turnamen Voli Dandim Cup 2023

  • calendar_month Ming, 27 Agu 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tim voli putra Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang berhasil memboyong piala kemenangan turnamen Dandim 0711/Pemalang Cup usai melewati laga final yang sengit melawan tim voli King Dom (Widodaren).

Pertandingan final turnamen voli yang berlangsung di Lapangan Voli SMA Negeri 1 Pemalang, Minggu sore 27 Agustus 2023, itu pun berlangsung seru. Aksi kejar mengejar poin antar kedua tim terjadi dalam laga final yang menegangkan ini.

Tim voli Perumda Tirta Mulia lebih dulu unggul setelah memenangi set pertama. Pada set kedua, tim King Dom Widodaren pun berupaya menyeimbangkan poin dengan bermain lebih agresif.

Dalam detik-detik terakhir pertandingan, King Dom Widodaren hampir menyeimbangkan poin meski sempat tertinggal. Namun, dewi fortuna berpihak kepada Tim Perumda Tirta Mulia. Kemenangannya dengan skor 25 – 23 mengakhiri pertandingan ini.

Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Slamet Efendi, yang tampak menyaksikan langsung pertandingan final turnamen voli Dandim 0711/ Pemalang Cup ini merasa bangga tim-nya berhasil tampil menjadi juara.

“Alhamdulillah anak-anak kami bisa membawa pulang piala Dandim Pemalang Cup ini. Karena kedepan mereka juga akan kami persiapkan untuk kegiatan Forum Olahraga Nasional (Forganas) yang digelar organisasi PDAM (PERPAMSI).” ujarnya.

Slamet Efendi atau yang akrab disapa “SE” itu juga mengapresiasi Kodim 0711/Pemalang yang telah menyelenggarakan turnamen bola voli tersebut. Turnamen ini, kata dia, menjadi panggung para atlet voli Kota Ikhlas menunjukkan kebolehannya.

“Turnamen voli ini kan jarang diselenggarakan di Pemalang, jadi artinya Kodim 0711 Pemalang ini telah menggugah para atlet-atlet voli kita.” tutur Slamet Efend kepada puskapik.com.

Sementara itu, Dandim dalam sambutannya yang diwakili Kasdim 0711/Pemalang, Mayor Cba Eko Budi Sardjono, menyampaikan harapannya agar kedepan turnamen voli ini dapat menjadi agenda tahunan guna menumbuhkan semangat juang generasi penerus untuk dapat mencintai olahraga.

Turnamen voli yang menjadi rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ini juga diharapkan mampu menjadi ajang pengkaderan bibit-bibit unggul atlet voli di Kabupaten Pemalang.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Pemalang Antisipasi Covid-19 Saat Cuti Bersama dan Bencana Akibat La Nina

    Pemkab Pemalang Antisipasi Covid-19 Saat Cuti Bersama dan Bencana Akibat La Nina

    • calendar_month Jum, 23 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pemalang menggelar rapat koordinasi antisipasi penyebaran Covid-19 saat cuti bersama bulan Oktober 2020, serta antisipasi bencana alam akibat gelombang La Nina. Rakor ini digelar di Aula Sasana Bhakti Praja, dengan mengundang segenap kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta unsur Musyawarah pimpinan Kecamatan (Muspika), Jumat 23 Oktober 2020. […]

    Bagikan Ke Teman
  • BMKG Sebut Cuaca Ekstrem Bakal Terjadi Sepekan ke Depan di Jateng

    BMKG Sebut Cuaca Ekstrem Bakal Terjadi Sepekan ke Depan di Jateng

    • calendar_month Rab, 29 Jan 2020
    • 0Komentar

    SEMARANG (PUSKAPIK) – Hujan lebat disertai kilat/petir berpotensi terjadi di sejumlah daerah di Jawa Tengah dalam sepekan ke depan. Masyarakat diimbau waspada cuaca ekstrem saat beraktivitas di luar rumah atau pun terhadap potensi bencana yang terjadi. Berdasarkan keterangan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), cuaca ekstrem dipicu adanya sirkulasi siklonik di sekitar perairan barat […]

    Bagikan Ke Teman
  • BMKG Tegal Keluarkan Peringatan Dini Banjir Rob 25 November 2025, Warga Pesisir Diminta Waspada

    BMKG Tegal Keluarkan Peringatan Dini Banjir Rob 25 November 2025, Warga Pesisir Diminta Waspada

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Tegal mengeluarkan peringatan dini potensi banjir pesisir atau rob yang diprediksi terjadi pada Selasa, 25 November 2025. Warga di wilayah pesisir Brebes, Tegal dan Pemalang diminta meningkatkan kewaspadaan karena tinggi muka air laut diperkirakan mencapai level maksimum. BMKG menjelaskan, fenomena ini dipicu oleh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ketua FPKB DPRD Pemalang: Perhatikan Infrastruktur Industri Perikanan di Wilayah Timur

    Ketua FPKB DPRD Pemalang: Perhatikan Infrastruktur Industri Perikanan di Wilayah Timur

    • calendar_month Sab, 14 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) DPRD Pemalang, Slamet Ramuji, meminta keseriusan Pemerintah Kabupaten Pemalang dalam upaya pemerataan pembangunan infrastruktur di wilayah Pemalang Timur. Menurutnya, ada ketimpangan yang sangat dirasakan baik olehnya maupun warga setempat jika dibandingkan dengan pembangunan di wilayah lain. Setidaknya ada 8 desa yang sangat bergantung pada infrastruktur guna […]

    Bagikan Ke Teman
  • Soal Penyelewengan BPNT, Bawaslu Pemalang Mintai Keterangan Dinsos dan Agen Endah Rossa

    Soal Penyelewengan BPNT, Bawaslu Pemalang Mintai Keterangan Dinsos dan Agen Endah Rossa

    • calendar_month Jum, 27 Nov 2020
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang memanggil Agen Endah Rossa dan Dinas Sosial Kabupaten Pemalang hari ini, Jumat, 27 November 2020. Pemanggilan untuk meminta keterangan terkait dugaan penyimpangan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk mendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati Pemalang nomor urut 02, Mukti Agung Wibowo-Mansyur di Desa Petanjungan, Kecamatan Petarukan, […]

    Bagikan Ke Teman
  • 25 Satgas Pelopor Anti-Bullying Diluncurkan, IPNU IPPNU Brebes Tegaskan Komitmen Lindungi Remaja

    25 Satgas Pelopor Anti-Bullying Diluncurkan, IPNU IPPNU Brebes Tegaskan Komitmen Lindungi Remaja

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Sebanyak 25 Satgas Pelopor Anti-Bullying resmi diluncurkan oleh PC IPNU IPPNU Brebes pada Kamis, 18 September 2025, di Aula DP3KB Brebes. Satgas ini akan bertugas di 17 kecamatan, sebagai garda terdepan dalam menciptakan sekolah yang aman dan ramah remaja. Langkah ini merupakan bagian dari program Sekolah Ramah Remaja hasil kerja sama dengan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less