Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Nelayan Hilang Misterius di Perairan Tegal

  • calendar_month Jum, 10 Jan 2020

TEGAL (PUSKAPIK) – Surono (45), nelayan warga jalan Brawijaya, Kelurahan Muarareja, Kota Tegal, dilaporkan hilang saat menangkap ikan di Perairan Tegal, tepatnya di sebelah utara pelabuhan Jongor Kelurahan Tegalsari, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Kamis (9/1) siang kemarin. Hingga Jumat (10/1) upaya pencarian masih dilakukan tim SAR Polair Polres Tegal Kota dan HNSI.

Informasi yang dihimpun Puskapik menyebutkan, kejadian bermula saat korban berangkat seorang diri dengan menggunakan perahu sopek Rani JY untuk mencari ikan di utara Tegal sekitar pukul 05.00 WIB Kamis (9/1/). Namun beberapa jam kemudian, nelayan lain melihat perahu yang ditumpangi korban dalam keadaan kosong tetapi mesin dalam keadaan hidup dan jaring belum ditarik.

Merasa kenal dengan pemiliknya, perahu itu kemudian digandeng dan dibawa ke tepi. Sesampainya di Dermaga Muarareja, saksi langsung memberi kabar kepada keluarga korban.

Keluarga Surono langsung melaporkan kejadian itu ke Kantor Satpolair Polres Tegal Kota. Kamis siang (19/1) anggota Satpolair dan BKO Polda menggunakan kapal patroli berangkat melakukan pencarian sekitar pukul 15.00 WIB. Namun karena keadaan mulai gelap dan angin bertiup cukup kencang akhirnya kapal patroli kembali pukul 17.40 WIB.

“Hari ini kita masih lanjutkan pencarian di sekitar lokasi ditemukannya kapal milik Surono. Ini saya bersama jajaran Satpolair,” ujar Riswanto Ketua HNSI Kota Tegal Jumat (10/1/2020).

Sampai sore kemarin upaya pencarianSurono masih terus dilakukan. Petugas mulai memperluas area loaksi pencarian korban hingga radius 500 meter dari lokasi awal hilangnya Surono.(WIJ)

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kejar Level 2, Dinkes Brebes Kebut Vaksin Dosis Pertama

    Kejar Level 2, Dinkes Brebes Kebut Vaksin Dosis Pertama

    • calendar_month Sel, 12 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Karena baru 11,4 persen, capaian vaksinasi dosis lengkap di Brebes, merupakan terendah se Jawa Tengah. Pemkab Brebes sedang mengejar target vaksin dosis pertama hingga 50 persen demi mencapai PPKM level 2. Rendahnya capaian vaksin lengkap ini diakui oleh Imam Budi Santoso, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Brebes. Dikatakan, saat […]

    Bagikan Ke Teman
  • KA Agro Bromo Muria VS Avanza, Pengemudi Mobil Alami Patah Rahang

    KA Agro Bromo Muria VS Avanza, Pengemudi Mobil Alami Patah Rahang

    • calendar_month Sel, 28 Nov 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Sebuah mobil minibus tersambar Kereta api di perlintasan rel ganda kereta api tanpa palang pintu, Selasa (28/11). Peristiwa tersebut terjadi sekitar oukul 12.30 wib di perlintasan tanpa palang pintu di desa Tumbal kecamatan Comal kabupaten Pemalang, saat sebuah mobil minibus jenis Avanza warna silver nopol B 1361 GFY yang melintas dari arah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sekolah Tatap Muka Seluruh SMA di Brebes Dihentikan, Kenapa?

    Sekolah Tatap Muka Seluruh SMA di Brebes Dihentikan, Kenapa?

    • calendar_month Rab, 15 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Seluruh SMA baik negeri maupun swasta di Brebes, yang semula sudah melaksanakanpembelajaran tatap muka kembali ke Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Ini karena status PPKM di Kabupaten Brebes, kembali naik menjadi level 4 akibat delay dalam melaporkan data COVID-19. Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Kabupaten Brebes, Eko Priono mengatatakan, dasar menutup […]

    Bagikan Ke Teman
  • Seluruh Tenaga Medis Positif Corona di Pemalang Sembuh

    Seluruh Tenaga Medis Positif Corona di Pemalang Sembuh

    • calendar_month Rab, 13 Mei 2020
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dalam melindungi tenaga medis dari paparan virus corona membuahkan hasil. Satu tenaga medis terakhir, dari 14 yang positif COVID-19, akhirnya dinyatakan sembuh. Kabar gembira ini disampaikan Bupati Pemalang H Junaedi dalam konferensi pers di Pendopo Kabupaten, Rabu, 13 Mei 2020. Junaedi mengungkapkan, tenaga medis yang dinyatakan sembuh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Resmi Dilantik, Garda Bangsa Pemalang Siap Menangkan PKB di Pemilu 2024

    Resmi Dilantik, Garda Bangsa Pemalang Siap Menangkan PKB di Pemilu 2024

    • calendar_month Jum, 16 Des 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pengurus Dewan Koordinasi Cabang (DKC) Garda Bangsa Pemalang 2022-2027 resmi dilantik. Underbouw Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu bakal fokus membranding partai jelang tahun politik 2024. Pelantikan berlangsung di Pendopo Taman Patih Sampun Pemalang, Jumat 16 Desember 2022. Jajaran pengurus DKC Garda Bangsa Pemalang itu dilantik oleh Sekretaris DKW Garda Bangsa Jawa Tengah, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bhayangkari Comal Serahkan Tali Asih Dan Bingkisan Lebaran

    Bhayangkari Comal Serahkan Tali Asih Dan Bingkisan Lebaran

    • calendar_month Rab, 22 Mei 2019
    • 0Komentar

      COMAL (PuskAPIK) – Ketua Bhayangkari Cabang Pemalang Elvita Kristanto, istri kapolres Pemalang AKBP Kristanto Yoga Darmawan, melalui ketua Bhayangkari ranting Comal Suci Nurhayati Tarhim, bersama pengurus lainnya melaksanakan kunjungan dalam rangka silaturahim ke kediaman anggota PP Polri/Warakawuri ranting Comal, Rabu (22/05). Dalam kunjungannya Elvita Kristanto menyampaikan terimakasih yang tak terhingga kepada para warakawuri yang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less