Geram Banyak Aset di Pemalang Mangkrak, Mansur : Segera Aktifkan!

0

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, meminta agar aset milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang yang saat ini mangkrak segera diaktifkan kembali.

Ini disampaikan Mansur Hidayat usai rapat koordinasi bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemalang di Aula Sasana Bhakti Praja, Senin 17 Oktober 2022.

Aset milik Pemkab Pemalang yang kini mangkrak diantaranya Kolam Renang Olympic di Kawasan Objek Wisata Widuri Waterpark, setelah sempat aktif tahun 2019 lalu.

“Iya tadi saya minta ke Kepala Disparpora untuk dikerjakan, minimal kolam renang olympic widuri dulu. Jadi atlet-atlet renang bisa berlatih disana.” ujarnya.

Selain Kolam Renang Olympic Widuri, aset Pemkab Pemalang lainnya yang menjadi perhatian Mansur adalah Hotel Moga Indah yang masih mangkrak sejak diresmikan pada 10 Februari 2021.

“Nanti kita lihat apa saja yang masih kurang di Hotel Moga, wacananya pengelolaan kita serahkan pihak ke tiga. Saya kira lebih bagus jika dikelola pihak ke tiga (swasta).” terangnya.

Sementara itu Pj Sekda Pemalang, Mohammad Sidik, memastikan, kedepan kendala aset-aset Pemkab Pemalang yang mangkrak itu segera ditangani agar bisa diaktifkan kembali.

“Untuk Hotel Moga Indah kita rencanakan kedepan agar selesai pembangunannya. Kemungkinan isinya (furnitur) yang belum tercukupi.” terang Mohammad Sidik.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini