Wakil Rakyat Pemalang Kunker, Demo AMPERA Soal Jalan Rusak Ditunda

0

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aksi unjuk rasa Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) terkait jalan rusak di Kabupaten Pemalang yang rencananya digelar Kamis 19 Mei 2022 besok, ditunda hari Senin 23 Mei 2022.

Dalam rilis persnya Koordinator AMPERA, Heru Kundhimiarso dan Andi Rustono, menyampaikan, perubahan jadwal aksi unjuk rasa ini dilakukan dengan alasan dan melalui pertimbangan.

“Tawaran dari pihak Pemkab Pemalang bahwa aksi unjuk rasa (penyampaian pendapat secara terbuka) untuk dilakukan dengan audiensi/diskusi kita tolak.” kata Kundhi, Rabu 18 Mei 2022.

Heru Kundhimiarso menjelaskan, tawaran dari pihak Pemerintah Kabupaten Pemalang itu AMPERA tolak, karena audiensi/diskusi yang ditawarkan tidak langsung dengan Bupati.

“Audiensi/diskusi yang ditawarkan tidak langsung dengan Bupati Pemalang melainkan hanya melibatkan Dinas terkait.” terangnya.

Alasan dan pertimbangan lainnya, kata Kundhi, Kamis 19 Mei 2022 besok Gedung DPRD dalam keadaan kosong. Seluruh Pimpinan dan Anggota DPRD Pemalang tengah berkegiatan di luar kota.

Andi Rustono menegaskan, nantinya aksi akan tetap dilaksanakan dengan penyampain pendapat secara terbuka, dan dilanjut beraudiensi dengan Bupati serta DPRD Pemalang.

“Aksi ini akan melibatkan perwakilan warga dan kelompok masyarakat di 14 Kecamatan.” ujarnya.

Saat dikonfirmasi Puskapik.com Wakil Ketua II DPRD Pemalang, Khodori, membenarkan saat ini Pimpinan dan Anggota DPRD Pemalang sedang melakukan kunjungan kerja di Jakarta.

“Kami sedang kunjungan kerja di Jakarta, selesai (pulang) hari Jumat.” kata Khodori saat dikonfirmasi Puskapik.com via telepon.

Khodori menyampaikan, nantinya pimpinan DPRD Pemalang akan menemui langsung massa AMPERA yang berunjuk rasa menyampaikan aspirasinya.

“Ya boleh-boleh saja berunjuk rasa. Nanti kita temui, kita tampung aspirasinya.” jelas Legislator Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.

Diberitakan sebelumnya, Selasa 17 Mei 2022, koalisi masyarakat sipil yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) akan kembali berunjuk rasa memprotes jalan rusak di Kabupaten Pemalang.

Tak hanya menggelar aksi unjuk rasa, AMPERA juga akan menempuh jalur hukum dengan menggugat Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo ke Pengadilan Negeri.

Rencananya, AMPERA bakal berunjuk rasa dengan ribuan massa di depan Kantor Bupati Pemalang dan Gedung DPRD Pemalang pada Kamis 19 Mei 2022.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini