Damkar Tangkap Ular Sanca di Pekarangan Warga Pedurungan

0

PUSKAPIK,COM,Pemalang – Unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Pemalang, menangkap ular jenis Sanca, Jumat 29 April 2022, di pekaranga milik warga Desa Pedurungan Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang, pukul 03.15 wib. Unit Damkar mendapatkan laporan dari warga, selanjutnya  tim dikomandoi oleh Agus Surono langsung berangkat ke TKP.

Sesampai di lokasi tim Damkar Pemalang melakukan penangkapan ular sanca yang masuk ke pekarangan warga dan kandang ternak.

Faizin (53) mengatakan, bahwa seringkali melihat ular yang masuk pekarangan bahkan bersembunyi di sekitar kandang ternak, ia pun ketakutan tak berani menangkap .akhirnya melaporkan ke petugas Damkar Pemalang .

“Tim Damkar Pemalang berhasil menangkap ular sanca dalam waktu 30 menit tak butuh lama dalam proses menangkap,” ujar petugas Damkar Agus Surono.

Aksi penangkapan ular sanca tersebut disaksikan banyak warga, pasalnya ular tersebut sangat meresahkan warga apalagi sering memangsa hewan ternak seperti bebek, pitik, dan ayam.

Warga pun sempat memberikan pujian ke petugas Damkar Pemalang dalam menjalankan tugas menangkap ular sanca ukuran besar yang meresahkan warga.

” Petugas Damkar pun menghimbau kepada masyarakat jika terjadi ada hewan buas, predator yang meresahkan warga bisa langsung hubungi Damkar Pemalang, penanganan ini tidak dipungut biaya gratis melayani warga dalam waktu 24 jam “. pungkas Agus Surono petugas Damkar.

Penulis :Rizaldi

Editor: Embong Sriyadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini