Pimpin DPC PPP Pemalang, Fahmi Hakim Targetkan Menang Pemilu 2024

0

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Pemalang 2021-2026 dilantik. Mereka menargetkan menang dalam pesta demokrasi 2024 mendatang.

Pengurus DPC PPP Kabupaten Pemalang 2021-2026 itu dilantik langsung oleh Wakil Ketua Umum PPP, Arsul Sani, di Gedung Serbaguna, Jalan Jenderal sudirman, Kecamatan Taman, Sabtu 26 Maret 2022.

Sebelumnya, mereka terpilih dalam Musyawarah Cabang (Muscab) VII pada September 2021 lalu. Diantaranya Ketua DPC PPP Kabupaten Pemalang, Fahmi Hakim, Sekretaris, Ahmad Nafis Junalia, dan Bendahara, Yaningsih.

Selain pengurus DPC, dalam kesempatan itu 14 Pengurus Anak Cabang (PAC) PPP se-Kabupaten Pemalang juga dilantik. Pelantikan ini turut disaksikan para pemimpin organisasi masyarakat (Ormas) Islam di Kabupaten Pemalang.

Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, turut hadir dalam acara itu. Mukti Agung yang diusung PPP dan Gerindra dalam kontestasi Pilkada 2020 lalu menceritakan perjalanan kemenangannya.

“Saya teringat betul bagaimana perjuangan politik yang dilakukan oleh PPP, saat itu saya sedang berjuang bagaimana ikut serta dalam pilkada. Syukur alhamdulillah saya dapat maju dan memenangkan pilkada,” ungkapnya.

Pasca dilantik Ketua DPC PPP Kabupaten Pemalang, Fahmi Hakim, mengungkapkan, kemenangan pesta demokrasi 2024 menjadi target kepengurusannya ke depan. Optimisme Fahmi itu tak lepas dari kemenangan Pilkada 2020 lalu.

“2024 wajib hukumnya kita menang, karena apa? saat ini kita punya Bupati dan Wakil Bupati. Untuk kursi saat ini kami belum bisa mengungkapkan, tapi yang jelas harus menang,” tandasnya.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini