Polres Tegal Amankan Pelaku Mutilasi di Jatimulya Suradadi

0

PUSKAPIK.COM, TEGAL – Polres Tegal telah mengungkap pelaku di balik pembunuhan terhadap korban Kasni (59) warga Desa Jatimulya RT. 06/02 Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal, Rabu (02/3/2022) pukul 15.00 WIB silam. Pelaku yang sulit diajak komunikasi sehingga Polres melakukan uji kejiwaan pelaku.

Atas peristiwa tersebut, Satreskrim Polres Tegal dibantu unit Reskrim Polsek Suradadi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan dan mengumpulkan bahan. Namun karena cuaca kurang baik, hal tersebut tidak membuahkan hasil hingga akhirnya pihak kepolisian mengumpulkan beberapa saksi untuk mendalami kasus ini.

Dari para saksi melihat keberadaan laki-laki yang tidak dikenal dan mencurigakan dengan ciri-ciri 160 cm, berambut lurus, berkumis dan berjenggot dengan menggendong tas ransel dan menjinjing tas kresek hitam.

Kemudian pada tanggal 8 Maret, Polres mendapatkan informasi bahwa laki-laki yang mencurigakan tersebut berada di Desa Warureja. Polres pun langsung mengamankan dan menggeledah yang dibawa oleh orang tersebut.

“Pada tas yang dibawa tersangka atau pelaku, ditemukan cutter dan pakaian tersangka,” ucap Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa’at dalam ungkap kasus hari ini di Polres Tegal.

Dari cutter dan kuku tersangka terdapat sisa bekas darah. Untuk mengidentifikasi darah tersebut dibawa dan diuji laboratorium forensik Jawa Tengah. Hasilnya menunjukkan adanya kecocokan antara darah yang ada di tersangka dan korban K.

Namun untuk dapat memastikan, Polres Tegal melanjutkan uji laboratorium tersebut ke Jakarta.  Polres juga melakukan uji A, mengirimkan sample darah ke Jakarta dan hasil dari uji tersebut mengatakan bahwa darah tersebut adalah darah korban K,” jelas Arie.

Hingga saat ini, Polres belum mengetahui modus dan latar belakang tersangka karena tidak mau bicara. Atas hal ini Polres Tegal berupaya uji pendalaman observasi kejiwaan melalui biro psikologi Polda Jawa Tengah untuk melakukan pendalaman kepada korban. Polres pun akan melakukan update perkembangan mengenai modus tersangka melakukan pembunuhan.

Sekadar diketahui, pada hari Rabu tanggal 02 Maret 2022, pukul 08.00 WIB, suami korban, Wage, berangkat  ke sawah seperti biasa kemudian pulang pukul 12.00 WIB. Namun usai berada di rumah, Wage, tak mendapati istrinya.  Karena penasaran akhirnya pukul 14.45 WIB, Wage kembali ke sawah lagi. Namun betapa kagetnya, setelah menemukan Kasni sudah tidak bernyawa dengan kondisi leher luka bekas sabetan benda tajam dan kedua payudara terpotong.

Jasad Kasni ditemukan di area tanah Persawahan Desa Jatimulya – Jatibogor (Persawahan Sebelah-utara Barat SDN Jatimulya 3). Kasus ini sekarang ditangani oleh Polsek Suradadi dan korban dibawa mobil Ambulance RSUD Suradadi untuk dibawa ke RSUD dr. Soselo Slawi. (*)

Editor: Embong Sriyadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini