Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

PKB Sumbang Rp 1 Miliar Untuk Pembangunan Gedung PCNU Pemalang

  • calendar_month Rab, 16 Mar 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang menggelontorkan bantuan sebesar Rp 1 miliar dalam pembangunan gedung Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) sebagai bukti khidmat dan bakti mereka kepada NU.

Ketua DPC PKB Kabupaten Pemalang, Iskandar Ali Syahbana, menuturkan, bantuan pembangunan gedung PCNU sebesar Rp 1 miliar ini merupakan hasil kolektif para kader PKB yang duduk di kursi Parlemen (DPRD).

“Sebagai partai yang dilahirkan oleh NU, PKB sudah sepatutnya selalu hadir dan memberikan dukungan kepada NU, diantaranya terkait rencana pembangunan gedung PCNU ini,” ujarnya, Rabu 16 Maret 2022.

Iskandar Ali Syahbana mengatakan, bantuan ini diberikan partainya tanpa mengharapkan apapun. Pria yang akrab disapa ‘Mas Is’ itu menegaskan, PKB hanya ingin berkhidmat kepada Nahdatul Ulama.

“Semoga bantuan bermanfaat dan berkah. PKB hanya ingin berkhidmat tanpa syarat kepada NU,” tegasnya.

Dijelaskan Iskandar, dukungan yang diberikan PKB kepada NU juga tidak melulu soal materiil, namun dukungan itu juga bisa diberikan melalui kebijakan-kebijakan yang ada di pemerintahan.

“Sebagai bukti bakti PKB kepada NU maka kami berusaha semaksimal mungkin terlibat dan berkontribusi dalam setiap giat dan moment terutama dalam hajat dan kepentingan besar NU,” terangnya.

Ketua PCNU Pemalang, KH. Mukhlasin, mengapresiasi kepedulian DPC PKB Pemalang kepada NU. Bantuan dana Rp 1 miliar ini sangat bermanfaat bagi kelangsungan pembangunan gedung PCNU Kabupaten Pemalang.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Diminta Awasi Stok Pangan di Pemalang

    Pemkab Diminta Awasi Stok Pangan di Pemalang

    • calendar_month Sab, 28 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ketua Komisi C Bidang Ekonomi dan Keuangan DPRD Pemalang, Nurul Huda, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang menyiapkan strategi ketahanan pangan di tengah wabah corona. Langkah itu penting, sebab tidak sedikit warga yang mulai aksi borong bahan pangan selama masa darurat nasional ini. “Selama masa darurat, warga akan menghabiskan waktu di rumah. Bagi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pomnas Digelar di Jateng September, Ahmad Luthfi: Dorong Prestasi Olahraga dan Gali Potensi Daerah

    Pomnas Digelar di Jateng September, Ahmad Luthfi: Dorong Prestasi Olahraga dan Gali Potensi Daerah

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) 2025 dijadwalkan berlangsung di Jawa Tengah, tepatnya di Kota Semarang dan Solo pada September mendatang. Lebih dari 5.000 atlet mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia akan berpartisipasi dalam ajang ini. Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menyambut baik dan mendukung penuh event tersebut. Tidak hanya untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • 20 UMKM Jateng Pamerkan Produk ke Malaysia dan Thailand

    20 UMKM Jateng Pamerkan Produk ke Malaysia dan Thailand

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Sebanyak 20 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) asal Jawa Tengah akan diberangkatkan ke Malaysia dan Thailand untuk menampilkan produk unggulan mereka pada 19–26 Desember 2025. Partisipasi dalam pameran internasional ini diharapkan dapat memperluas akses pasar sekaligus membuka peluang ekspor yang lebih luas bagi UMKM Jawa Tengah. Puluhan UMKM tersebut dilepas […]

    Bagikan Ke Teman
  • MCK Adaptif, Sarana Sanitasi Layak untuk Wilayah Terdampak Rob

    MCK Adaptif, Sarana Sanitasi Layak untuk Wilayah Terdampak Rob

    • calendar_month Sen, 10 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Warga Kelurahan Bandengan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan akhirnya memiliki akses sanitasi yang layak. MCK adaptif dibangun di wilayah yang kerap terendam rob ini. MCK adaptif merupakan Program Peningkatan Tanggap Darurat dan Pemulihan Bencana Lingkungan (Tangguh) yang dilaksanakan Pemerintah Kota Pekalongan dan Bina Karta Lestari (Bintari) Foundation. Peresmian MCK adaptif ini dilakukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Warga Kota Tegal Sekarang Bisa Mencetak Adminduk Mandiri

    Warga Kota Tegal Sekarang Bisa Mencetak Adminduk Mandiri

    • calendar_month Rab, 8 Des 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tegal me-lauching mesin Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) di Kecamatan Margadana, Kota Tegal, Rabu, 8 Desember 2021. Lauching dilakukan Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono di Kecamatan Margadan agar lebih dekat dengan masyarakat. Disdukcapil Kota Tegal sudah memasang ADM tersebut di Kecamatan Tegal Timur dan Margadana. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Proyek City Walk Pemalang Dikebut, Diperkirakan Rampung Sepekan Lagi

    Proyek City Walk Pemalang Dikebut, Diperkirakan Rampung Sepekan Lagi

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Proyek City Walk Kabupaten Pemalang hampir rampung. Pedestrian yang digadang menjadi wajah baru kota Pemalang itu kini dikebut menjelang tenggat penyelesaian. Pantauan puskapik.com, Rabu 3 Desember 2025, para pekerja tampak tengah disibukan dengan pekerjaan finishing seperti pemasangan dan pengecatan pembatas jalan. Sementara itu di ujung barat dekat Kantor Pegadaian dua alat berat […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less