Vaksinasi Terpusat, Polres Tegal Kota Sisir Perkampungan

0
Kapolres Tegal Kota AKBP Rahmad Hidayat saat mengecek pelaksanaan vaksinasi massal terpusat yang digelar di halaman Polres, Senin siang, 1 November 2021.FOTO/PUSKAPIK/SR

PUSKAPIK.COM, Tegal – Polres Tegal Kota kembali menggelar vaksinasi massal terpusat bertempat di halaman Polres, Senin, 1 November 2021. Bedanya dengan vaksinasi massal yang digelar sebelumnya, vaksinasi kali ini tidak hanya mengandalkan warga yang datang atas kemauan sendiri, namun juga dengan melakukan penyisiran ke kampung-kampung, melibatkan Bhabinkamtibmas, Babinsa, petugas kecamatan, kelurahan hingga RT RW.

“Kita melakukan penyisiran ke masing-masing kecamatan, sehingga yang belum melaksanakan vaksinasi bisa datang ke Polres,” kata Kapolres Tegal Kota AKBP Rahmad Hidayat, Senin siang, 1 November 2021.

Rahmad menjelaskan, di tenda vaksinasi terpusat disediakan empat meja vaksinasi berdasarkan kecamatan. Guna memudahkan warga dan menjaga ketertiban serta kelancaran, vaksinasi juga dilaksankan berdasarkan urutan RT.

“Untuk RT 1 silahkan melaksanakan pada tanggal 1, untuk memudahkan, sehingga vaksinasi berjalan tertib dan lancar,” terang Kapolres.

Kapolres menegaskan, dalam pelaksanaan vaksinasi ini tidak ada pembatasan kuota. Sebanyak mungkin warga yang datang akan dilayani asalkan berdomisili di Kota Tegal. Menurut Kapolres sampai saat ini ada 28.000 warga Kota Tegal yang belum tervaksin.

“Kita ingin memastikan semuanya ini akan selesai pada pertengan bulan November ini, baik vaksin satu maupun dua,” kata Rahmad.

Untuk vaksin dosis satu dipusatkan di Polres Tegal Kota sampai dengan tanggal 20 November 2021. Sedangkan vaksin dosis kedua, warga bisa mendapatkannya di Dinas Kesehatan Kota Tegal.

“Ini sebagai antisipasi Kota Tegal dalam menghadapi gelombang ketiga Covid-19. Apabila 100 persen warga kita telah tervaksinasi tentusaja kekebalan komunal atau herd immunity kita akan terbentuk dengan baik,” tandasnya.

Kontributor: Sakti Ramadhan
Editor: Amin Nurrokhman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini