Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Batal Ngutang dan Tarik Saham, Pemkab Pemalang Rasionalisasi Anggaran

  • calendar_month Sel, 14 Sep 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang akhirnya batal hutang maupun menarik saham di Bank Jateng untuk menutup defisit APBD 2021. Pemkab bakal ‘menyerit’ anggaran hingga pos terkecil.

Itu diungkapkan Ketua DPRD Pemalang, Tatang Kirana, seusai memimpin rapat Badan Anggaran DPRD bersama TAPD Pemalang, Selasa 14 September 2021.

“Kita sepakat, defisit itu tidak ditutup dengan hutang maupun penarikan saham. Ditutup dengan rasionalisasi anggaran,” terangnya.

Tak sekadar menyisir, kata Tatang, bisa dikatakan Pemkab Pemalang bahkan ‘menyerit’ anggaran untuk menutup defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2021 ini.

“Defisit ini ditutup dengan rasionalisasi pokok-pokok pikiran (pokir) DPRD, termasuk dari eksekutif melakukan penyeritan,” terangnya.

Selain dari penyeritan pokir DPRD, defisit APBD 2021 ini juga ditambal dengan anggaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) atau tunjangan kinerja para Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“TPP 3 bulan terakhir (Oktober,November,Desember) itu dibayar separuh, dan sisanya untuk menambal defisit, itu sebanyak Rp 23 miliar,”

“Hibah bansos juga ada. Kemudian ditanggulangi juga dengan kenaikan PAD, itu mencapai Rp 5 miliar,” imbuh Tatang.

Dalam upaya menutup defisit puluhan miliar APBD 2021 ini, DPRD memerintahkan agar Pemkab benar-benar melakukan penyeritan anggaran hingga pos terkecil.

“Dari hal terkecil, contoh KONI. Kami juga memerintahkan agar ada andil untuk menambal defisit ini,” tandas Tatang.

Diberitakan sebelumnya, Senin 13 September 2021, Rencana Pemkab Pemalang menarik saham untuk menutup defisit APBD 2021 dimentahkan Ketua Dewan Komisioner OJK. Tetap memproses rencana hutang dan tarik saham, Bupati bakal mencari solusi alternatif lainnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Begini Lanjutan Pemeriksaan Dugaan Pelanggaran Prokes Camat di Tegal

    Begini Lanjutan Pemeriksaan Dugaan Pelanggaran Prokes Camat di Tegal

    • calendar_month Kam, 5 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Satreskrim Polres Tegal masih melakukan penyelidikan kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan 15 Camat di Kabupaten Tegal. Sejauh ini, penyidik Satreskrim Polres Tegal telah memeriksa 15 Camat sebagai saksi. Kasatreskrim Polres Tegal AKP I Gede Dewa Ditya, menjelaskan, pihaknya masih mendalami peristiwa yang terjadi secara rinci. “Penyelidikan sampai sejauh ini masih […]

    Bagikan Ke Teman
  • Masuk Jateng, 6.926 Kendaraan Diputar Balik di Brebes

    Masuk Jateng, 6.926 Kendaraan Diputar Balik di Brebes

    • calendar_month Sen, 26 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes– Sebanyak 6.926 kendaraan ini diputar balik di tiga pos penyekatan yang ada di Kabupaten Brebes, selama penutupan pintu masuk Jawa Tengah. Kasat Lantas Polres Brebes, AKP Putri Noer Chalifa mengatakan, kendaraan yang diputar balik adalah yang tidak memenuhi syarat, yaitu non esensial dan kritikal. Mereka diputar balik di tiga lokasi penyekatan, Brebes Timur, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dampak Hujan Deras dan Beban Berat, DPUPR Kota Pekalongan Percepat Perbaikan Jalan

    Dampak Hujan Deras dan Beban Berat, DPUPR Kota Pekalongan Percepat Perbaikan Jalan

    • calendar_month Sel, 18 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) setempat menargetkan perbaikan jalan berlubang rampung pada akhir Februari 2025. Upaya ini dilakukan untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan setelah curah hujan tinggi dan beban kendaraan berat menyebabkan kerusakan parah di beberapa ruas jalan utama. Kepala DPUPR Kota Pekalongan, Bambang Sugiarto […]

    Bagikan Ke Teman
  • 60 Mobil Dinas Brebes Tak Punya STNK & BPKB, Bupati: “Harus Dirawat dan Dipertanggungjawabkan!”

    60 Mobil Dinas Brebes Tak Punya STNK & BPKB, Bupati: “Harus Dirawat dan Dipertanggungjawabkan!”

    • calendar_month Sen, 16 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes — Fakta mencengangkan terungkap saat apel kendaraan dinas di Brebes. Sebanyak 60 unit mobil dinas diketahui tidak memiliki BPKB dan STNK alias bodong. Pemeriksaan ini dilakukan langsung oleh Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma, dalam apel kendaraan di Halaman Kantor Pemerintahan Terpadu (KPT) Brebes, Senin (16/6/2025). “Ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan di Brebes. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkab Batang Siap Wujudkan Zero Tularemia

    Pemkab Batang Siap Wujudkan Zero Tularemia

    • calendar_month Jum, 1 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – sebuah nama yang mungkin tak asing di telinga masyarakat. Bukan tentang pembangunan infrastruktur megah atau destinasi wisata menawan, melainkan tentang sebuah cita-cita mulia yaitu Batang Zero Talasemia. Sebuah impian yang lahir dari kepedulian mendalam terhadap masa depan anak-anak, dan kini, langkah awal telah dimulai dengan kolaborasi apik antara Tim Penggerak PKK Kabupaten […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tumbuhkan Nasionalisme, Pelajar Kota Pekalongan Digembleng melalui LCC

    Tumbuhkan Nasionalisme, Pelajar Kota Pekalongan Digembleng melalui LCC

    • calendar_month Sel, 25 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekalongan menggelar Lomba Cerdas Cermat (LCC) Wawasan Kebangsaan Tingkat SMA/MA/SMK di Ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Selasa (25/2/2020). Kegiatan rutin ini diharapkan dapat menambah pengetahuan bagi para pelajar SMA/sederajat di Kota Pekalongan mengenai wawasan kebangsaan dan pilar-pilar kebangsaan serta meningkatkan rasa nasionalisme para pelajar. Menurut […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less