Jumat, 21 Nov 2025
light_mode

Kota Pekalongan Segera Sekolah Tatap Muka, Ini Persiapannya

  • calendar_month Sen, 30 Agu 2021

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan terus mematangkan rencana Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Sesuai aturan, Kota Pekalongan sudah bisa menyelenggarakan PTM terbatas karena berstatus PPKM Level 3. Meski begitu protokol kesehatan harus diterapkan secara ketat.

Wali Kota Pekalongan selaku Ketua Satgas Covid-19 Kota Pekalongan,HA Afzan Arslan Djunaid (Aaf) mengatakan, dari segi persiapan PTM, Kota Pekalongan sudah siap semua baik kesiapan sekolah dalam menyediakan sarana dan prasarana (sarpras) penunjang protokol kesehatan, keinginan peserta didik maupun orangtua murid yang menghendaki PTM bisa segera dibuka dalam waktu dekat maupun mengakomodir sekolah mana saja yang bisa memulai PTM terbatas.

“Dari persiapan PTM, semuanya sudah siap sebetulnya, karena kemarin pada Bulan April, Kota Pekalongan sudah pernah melakukan uji coba PTM, tinggal konsepnya saja nanti apakah masih tetap seperti itu ataukah kalau semua sudah kondusif,baik level dan zona sudah turun, apakah bisa dilakukan secara normal tetapi yang terpenting itu adalah penerapan protokol kesehatan (prokes) secara ketat” kata Aaf, Senin 30 Agustus 2021.

Dari pihak sekolah, lanjut Aaf, juga sudah sangat siap untuk melakukan PTM maupun menyiapkan sarpras prokes. Selain itu, para peserta didik juga sudah antusias untuk bersekolah tatap muka, karena sudah lebih dari 1 tahun, mereka sekolah dari rumah. Kondisi perkembangan kasus Covid-19 juga sudah kondusif, tinggal persiapan dan pematangannya saja.

Aaf menyebutkan, untuk pedoman rencana PTM terbatas tidak jauh beda dari Uji Coba PTM sebelumnya diantaranya untuk sementara sekolah yang disiapkan 50 persen baik tingkat SD maupun SMP dibawah naungan Dinas Pendidikan Kota Pekalongan dengan kapasitas kehadiran diberlakukan sistem shifting (50 persen pagi dan 50 persen siang). Lebih lanjut, Aaf menerangkan, saat ini Dinas Pendidikan setempat tengah mengkaji sekolah-sekolah mana saja yang dirasa paling siap melakukan PTM terbatas.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Ahmad Luthfi: Mahasiswa Polines Adalah Aset Investasi Masa Depan Jawa Tengah

    Gubernur Ahmad Luthfi: Mahasiswa Polines Adalah Aset Investasi Masa Depan Jawa Tengah

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Sebanyak 2.800 mahasiswa baru Politeknik Negeri Semarang (Polines) mengikuti Latihan Dasar Kedisiplinan di Lapangan Hijau Polines pada Rabu, 27 Agustus 2025. Kegiatan ini turut dihadiri Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi yang menyampaikan keynote speech mengenai wawasan kebangsaan bagi Gen-Z. Ahmad Luthfi mengatakan, mahasiswa Polines merupakan tulang punggung dan masa depan investasi di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Korsleting Listrik, Mobil Pikap Terbakar di SPBU Karangmoncol Pemalang

    Korsleting Listrik, Mobil Pikap Terbakar di SPBU Karangmoncol Pemalang

    • calendar_month Kam, 2 Feb 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebuah mobil pikap terbakar saat mengisi bensin di SPBU Karangmoncol Jalan Jenderal Sudirman Kecamatan Randudongkal Kabupaten Pemalang pagi tadi, Kamis 2 Februari 2023. Mobil yang diketahui milik Mahmud itu terbakar sekitar pukul 06.00 WIB. Korlap Damkar Pemalang, Sonhaji, mengungkapkan, kronologi kejadian ini berawal saat mobil pikap tengah mengisi bahan bakar. “Mobil tersebut […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dijemput Nenek di Polsek Randudongkal, Rizki Terlihat Cuek

    Dijemput Nenek di Polsek Randudongkal, Rizki Terlihat Cuek

    • calendar_month Ming, 27 Mar 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, PEMALANG – M Rizki siswa TK anak kesasar jalan pulang dan menumpang angkutan umum oleh sopir angkutan diserahkan ke Polsek Randundongkal, telah dijemput neneknya, Kuriyah (65) warga Mereng Kecamatan Warungpring Kabupaten Pemalang. Di Kantor Polsek Randudongkal neneknya tampak tegang bercampur haru melihat cucunya, namun sebaliknya M Rizki terkesan takut dan cuek. Hal itu terlihat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Resmikan Balai Desa Tanggeran, Bupati Banyumas: Anggap Warga seperti Atasan

    Resmikan Balai Desa Tanggeran, Bupati Banyumas: Anggap Warga seperti Atasan

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2020
    • 0Komentar

    BANYUMAS (PUSKAPIK) – Bupati Banyumas Achmad Husein meresmikan bangunan baru Balai Desa Tanggeran, Kecamatan Somagede, Kabupaten Banyumas, Kamis (16/01). Turut hadir pada acara tersebut beberapa Kepala OPD, Camat berserta Forkompica, dan Kepala Desa se-Kecamatan Somagede. Dalam sambutannya, bupati meminta kepala dan perangkat Desa Tanggeran memahami tata cara penggunaan anggaran desa dengan benar. Masyarakat diminta turut […]

    Bagikan Ke Teman
  • KPK Perpanjang Penahanan 6 Tersangka Kasus Jual Beli Jabatan Pemkab Pemalang

    KPK Perpanjang Penahanan 6 Tersangka Kasus Jual Beli Jabatan Pemkab Pemalang

    • calendar_month Sen, 29 Agu 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperpanjang masa penahanan terhadap Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo dan 5 orang lainnya yang menjadi tersangka kasus dugaan suap jual beli jabatan. Keenam tersangka kasus dugaan suap jual beli jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang itu diperpanjang selama 40 hari untuk keperluan proses penyidikan. “Terhitung 1 September […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cekcok soal Saluran Air, Kakek Tewas Dipukul Besi oleh Tetangga

    Cekcok soal Saluran Air, Kakek Tewas Dipukul Besi oleh Tetangga

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2020
    • 1Komentar

    BUMIJAWA (PUSKAPIK) – Sudiri, warga Dukuh Malar, Desa Soka Tengah, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, tewas setelah dihantam pipa besi oleh tetangganya, Arief Rahman Baehaqi. Nyawa korban tidak tertolong setelah sempat dirawat di rumah sakit sejak Jumat (24/02/2020) dan akhirnya meninggal pada Sabtu (15/02/2020) sore. Menurut istri korban, Musayaroh (57), penganiayaan yang terjadi pada suaminya dipicu […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less