26 Relawan Wanita di Tegal Ikut Pelatihan Pemulasaran Jenazah Covid-19

0
Suasana pelatihan pemulasaran jenazah Covid-19 secara daring yang digelar Baznas Propinsi Jawa Tengah, diikuti 26 relawan wanita.FOTO/PUSKAPIK/WIJAYANTO

PUSKAPIK.COM, Tegal – Badan Amil Zakat (Baznas) Provinsi Jawa Tengah, bersama Baznas Kabupaten dan Kota Tegal menggelar pelatihan pemulasaraan jenazah pasien Covid-19.

Pelatihan diikuti 26 relawan dari unsur Muslimat NU, Fatayat, Aisyiah, NU, PMI, Kader PKK dan Posyandu. Setelah mengikuti pelatihan, diharapkan para peserta dapat mengimplementasikan.

Pelatihan tersebut dilakukan secara daring dan diikuti sejumlah relawan yang nantinya akan diterjunkan di beberapa rumah sakit dan lingkungan masyarakat.

Ketua Baznas Kota Tegal, Harun Abdi Manaf menjelaskan, pelatihan dimaksudkan agar para relawan dapat mengetahui tahapan pemulasaraan jenazah Covid-19, dari memandikan hingga mengkafani jenazah.

“Karena ada banyak perbedaan dan perlu dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan, sehingga pelatihan ini perlu diadakan,” ungkap Harun, Sabtu siang, 31 Juli 2021.

Pelatihan ini juga mengajarkan cara menolong pasien Covid-19 yang meninggal saat menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah dan membantu pemulasaraan jenazah Covid-19 di rumah sakit apabila kekurangan tenaga.

“Kebanyakan relawan wanita, karena pemulasaraan jenazah wanita dibutuhkan pelatihan yang cukup,” ucapnya.

Setelah mengikuti pelatihan secara daring, rencananya akan berlanjut praktik secara langsung, dengan menggandeng jajaran PMI setempat.

“Masih kita koordinasikan dengan PMI untuk menggelar praktik pemulasaraan jenazah,” tandas Harun.

Kontributor: Wijayanto
Editor: Amin Nurrokhman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini