Sabtu, 18 Okt 2025
light_mode

221.329 Wajib E-KTP di Kota Pekalongan Telah Melakukan Perekaman

  • calendar_month Jum, 11 Jun 2021

PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dindukcapil) Kota Pekalongan mencatat dari 231.262 wajib e-KTP, yang telah melakukan perekaman sampai Juni ini sebanyak 221.329 orang. Sisanya sebanyak 9.903 orang atau 4,26% belum melakukan perekaman.

“Setiap hari rata-rata kami dapat melakukan perekaman e-KTP untuk 250 orang yakni di unit pelayanan di Kantor Dindukcapil dan empat kecamatan,” kata Plt Kepala Dindukcapil Kota Pekalongan Muadi saat dikonfirmasi melalui telepon, Jumat, 11 Juni 2021.

Muadi mengatakan, perekaman e-KTP jemput bola yang biasanya dilakukan di sekolah dan kelurahan selama pandemi ini ditiadakan terlebih dahulu. “Tak hanya di Kantor Dindukcapil, masyarakat Kota Pekalongan bisa melakukan perekaman sekaligus pencetakan e-KTP di kecamatan,” katanya.

Menurut Muadi, wajib e-KTP yang belum melakukan perekaman kebanyakan anak usia sekolah yang baru menginjak 17 tahun. Biasanya ada jemput bola ke sekolah untuk perekaman, tapu karena tak ada kegiatan pembelajaran di sekolah perekaman e-KTP juga tidak ada.

“Nanti setelah adanya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) kami akan coba ajukan ke Wali Kota Pekalongan, apakah diizinkan jika melakukan perekaman saat e-KTP,” kata Muadi.

Ia menerangkan bahwa selain pengurusan e-KTP, Dindukcapil juga melayani adminduk seperti pembuatan Kartu Keluarga, Akte Kelahiran, Akte Kematian, perkawinan, surat pindah, dan sebagainya.

“Kaitannya dengan akte kelahiran kami juga bekerja sama dengan rumah sakit dan rumah bersalin untuk jemput bola pembuatan akte kelahiran,” kataMuadi.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tunjangan Perumahan DPRD Kota Tegal Setahun Capai Rp 8,9 Miliar, Segini Besaran Per Bulannya

    Tunjangan Perumahan DPRD Kota Tegal Setahun Capai Rp 8,9 Miliar, Segini Besaran Per Bulannya

    • calendar_month Sen, 8 Sep 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Besaran tunjangan perumahan untuk pimpinan dan anggota DPRD Kota Tegal, Jawa Tengah, mencapai angka fantastis, yakni hingga puluhan juta rupiah setiap bulan. Ketentuan ini diatur dalam Peraturan Wali Kota (Perwal) Nomor 9 Tahun 2025 tentang Perubahan Kedua atas Perwal Nomor 72 Tahun 2021. Berdasarkan regulasi tersebut, besaran tunjangan perumahan DPRD Kota Tegal […]

    Bagikan Ke Teman
  • Himawan Resmi Jadi Ketua DPD Gema Keadilan Pemalang

    Himawan Resmi Jadi Ketua DPD Gema Keadilan Pemalang

    • calendar_month Sen, 1 Nov 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ketua DPD Gema Keadilan Pemalang kini dijabat Himawan Adhi Ristanto hingga 2025 mendatang. DPW Gema Keadilan Jateng dan Bupati Pemalang berharap ke depan pengurus baru dapat bersinergi dan berkontribusi membangun daerah. Pelantikan Ketua DPD Gema Keadilan Pemalang itu digelar di kantor DPD PKS Pemalang, Minggu 31 Oktober 2021. Terlihat hadir Ketua DPW […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mahasiswa Pemalang Beri Catatan Kritis untuk Pemilu dan Pilkada 2024

    Mahasiswa Pemalang Beri Catatan Kritis untuk Pemilu dan Pilkada 2024

    • calendar_month Sab, 27 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Mahasiswa Kabupaten Pemalang tampil kritis dalam forum diskusi yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis 25 September 2025. Lewat tema “Peran Mahasiswa Pemalang dalam Pemilu dan Pilkada”, mereka menumpahkan gagasan hingga catatan penting soal pesta demokrasi, khususnya pada gelaran Pemilu dan Pilkada 2024 lalu. Forum diskusi yang berlangsung di Kantor KPU Kabupaten […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mensos Saifullah Yusuf Serahkan Bantuan Ekskavator untuk Tangani Longsor di Pekalongan

    Mensos Saifullah Yusuf Serahkan Bantuan Ekskavator untuk Tangani Longsor di Pekalongan

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf, menyerahkan bantuan alat berat berupa ekskavator kepada Pemerintah Kabupaten Pekalongan dalam sebuah acara di halaman Student Centre, UIN Gus Dur Pekalongan, Rabu (12/2/2025). “Bantuan alat berat ini diserahkan kepada Ibu Bupati Pekalongan untuk membantu evakuasi longsor yang saat ini terjadi di Petungkriyono. Selain itu, semoga alat berat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terpapar Corona, 3 KK di Tegal Isolasi Mandiri, Polisi Suplai Makanan

    Terpapar Corona, 3 KK di Tegal Isolasi Mandiri, Polisi Suplai Makanan

    • calendar_month Sen, 21 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK. COM, Tegal – Lima warga dari tiga Kepala Keluarga (KK) di Kelurahan Debong Tengah, Kota Tegal, dinyatakan terpapar Covid-19. Kelimanya bersama anggota keluarga masing-masing terpaksa menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing. Selama menjalani isolasi mandiri, kebutuhan makanan para pasien dan keluarganya disuplai warga. Sejumlah anggota Polsek Tegal Selatan bersama Gugus Tugas Kelurahan Debong Tengah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sidak BPNT, Ketua DPRD Pemalang Temukan Dana KPM Disunat

    Sidak BPNT, Ketua DPRD Pemalang Temukan Dana KPM Disunat

    • calendar_month Sab, 25 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) terus menuai persoalan. Di Kabupaten Pemalang, oknum mafia pangan penyaluran BPNT disinyalir meraup keuntungan miliaran rupiah tiap bulan dengan memotong tiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Ketidakberesan ini terungkap saat Ketua DPRD Pemalang, H Agus Sukoco melakukan inspeksi mendadak (Sidak) distribusi sembako BPTN sejumlah desa di Kecamatan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less