Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Tabrak Pohon Kelapa, Pikap Masuk Parit, 2 Tewas 15 Luka

  • calendar_month Sen, 31 Mei 2021

PUSKAPIK. COM, Tegal – Dua orang tewas dan lima belas orang lainnya mengalami luka-luka dalam sebuah kecelakaan tunggal mobil pickup di Desa Gantungan, Kecamatan, Jatinegara, Kabupaten Tegal, Minggu Petang, 30 Mei 2021 sekitar pukul 17.00 wib. Seluruh korban luka-luka maupun tewas adalah penumpang pikap.

Kecelakaan berawal saat pikap bernomor polisi G 1667 SZ yang dikemudikan Saidin (55) berpenumpang 16 orang warga Desa Cikura, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal, hendak menjenguk orang sakit di sebuah rumah sakit di Randudongkal, Pemalang. Naas, saat melewati lokasi kejadian tepatnya di jalan menurun curam di Desa Gantungan, laju pikap tak terkendali. Pikap pun menghujam ke parit setelah menabrak pohon kelapa.

“Mobilnya tiba-tiba oleng jalannya. Semua penumpangnya teriak-teriak ketakutan. Saat itu saya dan anak saya berumur dua tahun menumpang di belakang sudah tidak ingat apa-apa lagi. Anak saya katanya diselamatkan warga,” ungkap Suroh (40) salah satu korban luka-luka.

Selain Suroh, sebanyak 14 korban lainnya yang mengalami luka-luka dilarikan ke Puskesmas Jatinegara dan Klinik Rawat Inap Muhammadiyah Jatinegara termasuk diantaranya sopir pickup dan empat anak-anak. Sopir pickup dan beberapa korban telah dirujuk ke RSUD dr. Soeselo, Slawi, Kabupaten Tegal, karena mengalami patah tulang lengan tangan dan kaki serta luka cukup parah.

Sedangkan korban meninggal dunia adalah penumpang yang berada di ruang sopir, yakni Aminah (50) dan Mutiah (60). Keduanya meninggal dilokasi kejadian akibat tergencet badan kendaraan yang ringsek. Sedangkan satu lagi penumpang yang di ruang sopir adalah anak-anak, mengalami luka-luka.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tok! DPRD Setujui KUA PPAS Pemalang 2022, Ini Rinciannya

    Tok! DPRD Setujui KUA PPAS Pemalang 2022, Ini Rinciannya

    • calendar_month Sel, 26 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – DPRD Pemalang menyetujui Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) APBD Pemalang 2022. Persetujuan diberikan melalui rapat paripurna yang digelar, Selasa siang, 26 Oktober 2021. Dalam rapat paripurna itu, ditandatangani nota kesepakatan KUA PPAS APBD Pemalang 2022 oleh Ketua DPRD Pemalang Tatang Kirana, dan Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Relawan ‘Sedulure Eli’ Perjuangkan  Mansur-Bobby Menang di Petarukan dan Ampelgading

    Relawan ‘Sedulure Eli’ Perjuangkan Mansur-Bobby Menang di Petarukan dan Ampelgading

    • calendar_month Kam, 12 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Massa pendukung anggota DPRD Pemalang, Eli Riyanti, sepakat berikan dukungan dan memenangkan bakal calon Bupati – Wakil Bupati, Mansur – Bobby di Pilkada Pemalang 2024.   Massa pendukung yang menamakan diri ‘Sedulure Eli’ itu mendeklarasikan dukungan untuk Mansur – Bobby. Deklarasi di salah satu Aula pertemuan di Pemalang ini dipimpin langsung Eli […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dijebloskan ke Lapas Brebes, Pelawak Qomar: Ini Kehendak Allah

    Dijebloskan ke Lapas Brebes, Pelawak Qomar: Ini Kehendak Allah

    • calendar_month Rab, 19 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Nurul Qomar akhirnya djebloskan ke Lapas Brebes, Pelawak gaek itu, Rabu 19 Agustus 2020 sore menjalani eksekusi kasus pemalsuan SKL (Surat Keterangan Lulus). Terpidana Nurul Qomar datang ke Kejaksaan Negeri Brebes pukul 17.00 WIB. Dia kemudian dibawa ke Rutan kelas II Brebes dengan diantar petugas Kejaksaan Negeri Brebes dan kuasa hukmnya Furqon […]

    Bagikan Ke Teman
  • 173 Orang Terjaring Operasi Prokes di Pekalongan, 1 Orang Reaktif Covid-19

    173 Orang Terjaring Operasi Prokes di Pekalongan, 1 Orang Reaktif Covid-19

    • calendar_month Sab, 18 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Tim gabungan Pemkab Pekalongan, TNI, Polri, dan Kejaksaan malam ini menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) skala besar dan penyekatan. Operasi penegakan protokol kesehatan (prokes) dilakukan untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Pekalongan. “Sasaran dari kegiatan ini adalah warga yang tidak mematuhi prokes, seperti tidak memakai masker saat berada di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Duh! Lelang Proyek Perbaikan Jalan di Pemalang Dibatalkan, Kenapa?

    Duh! Lelang Proyek Perbaikan Jalan di Pemalang Dibatalkan, Kenapa?

    • calendar_month Rab, 13 Apr 2022
    • 136Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Rencana perbaikan sejumlah ruas jalan rusak di Kabupaten Pemalang tiba-tiba dibatalkan. Itu terlihat di website layanan pengadaan secara elektronik (LPSE) Pemalang. Dalam laman lpse.pemalangkab.go.id tertera, ada 8 tender (lelang) proyek yang dibatalkan diantaranya 7 proyek rekonstruksi jalan serta 1 proyek pelebaran jalan, diantaranya : 1. Rekonstruksi Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Jenderal […]

    Bagikan Ke Teman
  • Apel Milad ke 113 Muhammadiyah, RSI Singkil dan LazisMu Raih Prestasi Terbaik di Kabupaten Tegal 

    Apel Milad ke 113 Muhammadiyah, RSI Singkil dan LazisMu Raih Prestasi Terbaik di Kabupaten Tegal 

    • calendar_month Kam, 20 Nov 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tegal menggelar Apel Milad ke 113 di Taman Rakyat Slawi Ayu (Trasa), Selasa 18 November 2025. Selain menjadi momentum muhasabah, Milad ke 113 Muhammadiyah ini sekaligus meneguhkan semangat dakwah Islam dan meningkatkan kualitas amal usaha dengan terus bertransformasi. “Milad ini menjadi pengingat untuk memperbanyak rasa syukur sekaligus […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less