Jumat, 31 Okt 2025
light_mode

Dinkes Belum Jadwalkan Vaksinasi Guru di Pemalang, Ini Alasannya

  • calendar_month Sel, 16 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Vaksinasi bagi guru dan tenaga kependidikan di Kabupaten Pemalang belum dijadwalkan. Saat ini Dinas Kesehatan masih fokus untuk penyuntikan vaksin bagi lansia.

“Kita belum diperintah untuk vaksinasi guru,” kata Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang Yulies Nuraya saat dihubungi via telepon, Selasa, 16 Maret 2021.

Menurutnya, program vaksinasi di Kabupaten Pemalang masih dalam tahap kedua, yakni menyasar petugas pelayanan publik dan warga lanjut usia (lansia). “Vaksinasi lansia kita kan dijatah 115.000 (orang), saat ini sudah terlaksana sih 12.000, berarti satu per sepuluhnya ya, kan masih banyak lansia yang belum selesai,” tuturnya.

Namun demikian, terang Yulies, bagi tenaga kependidikan usia di atas 50 tahun bisa mengikuti vaksinasi lansia.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Pemalang, Aditya Dwikadana, menyampaikan, Dindikbud sudah mengirimkan data tenaga kependidikan untuk vaksinasi ke Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Pemalang.

“Tapi DKK minta, karena nanti pelaksanaannya akan dilaksanakan di Puskesmas, DKK minta dirinci datanya per-koordinator wilayah kecamatan. Sedang kita lakukan itu, setelah selesai kita berikan ke DKK,” kata Aditya.

Penulis: Eriko Garda Demokrasi
Editor: Faisal M

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Batang Razia Warga yang Nekat Ngabuburit

    Pemkab Batang Razia Warga yang Nekat Ngabuburit

    • calendar_month Jum, 24 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang, melarang tradisi ngbuburit (menunggu adzan Magrib), selama pandemi Covid-19. Sejumlah petugas bahkan melakukan razia ke tempat wisata, taman, dan pantai. “Ngabuburit berkerumun dilarang, saya sudah koordinasikan Kapolres dan Dandim 0736 Batang untuk tegas melakukan patroli sore dan malam hari untuk menjaga tidak ada kerumunan,” kata Bupati Batag, Wihaji. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ramai-ramai, Warga Sugihwaras Pemalang Antar Subandi Daftar Bacaleg PKB 2024

    Ramai-ramai, Warga Sugihwaras Pemalang Antar Subandi Daftar Bacaleg PKB 2024

    • calendar_month Rab, 23 Feb 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Masyarakat Kelurahan Sugihwaras Kabupaten Pemalang beramai-ramai mengantar Subandi Syuhada mendaftar bakal calon legislatif (Bacaleg) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di pemilu 2024. Subandi tegaskan siap menerima mandat untuk memakmurkan rakyat Kabupaten Pemalang. Puluhan warga yang mengatasnamakan Aliansi Sugihwaras Bersatu (ASB) beramai-ramai mengantar tokoh agama di wilayahnya, Ustadz Subandi Syuhada, ke kantor Dewan Pimpinan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kecelakaan Maut Terios Seruduk Truk di Tol Pemalang, Ini Daftar Korbannya

    Kecelakaan Maut Terios Seruduk Truk di Tol Pemalang, Ini Daftar Korbannya

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tabrakan maut antara mobil dengan truk di Ruas Tol Pemalang – Batang, Rabu (4/6/2025) petang, akibatkan satu orang tewas di tempat dan dua lainnya luka. Kini korban luka masih dirawat di rumah sakit. Kecelakaan yang melibatkan mobil Terios bernomor polisi B 1347 WYS dengan truk Hino bermuatan tebu bernomor polisi D 9136 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Batang: Konsep TOD Satu Paket dengan Kawasan Industri Terpadu

    Bupati Batang: Konsep TOD Satu Paket dengan Kawasan Industri Terpadu

    • calendar_month Rab, 1 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Berdirinya Kawasan Indutri Terpadu (KIT) Batang tidak menghilangkan konsep rest area transit oriented development (TOD) yang berlokasi di Km 369, Desa Kedawung, Banyuputih. TOD bukan lagi menjadi sebuah impian karena sudah masuk dalam satu paket dengan Kawasan Industri Terpadu yang menempati tanah PT Perkebunan Nusantara 9. Hal tersebut disampaikan Bupati Batang Wihaji […]

    Bagikan Ke Teman
  • Rapid Test Pengunjung dan Karyawan Reaktif, Superindo Pekalongan Ditutup

    Rapid Test Pengunjung dan Karyawan Reaktif, Superindo Pekalongan Ditutup

    • calendar_month Kam, 28 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM Kota Pekalongan – Supermarket Superindo, di Jalan Dr Wahidin Nomor 52, Kelurahan Noyontaansari, Kecamatan Pekalongan Timur resmi ditutup sementara oleh Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekalongan. Penutupan salah satu supermarket di Kota Pekalongan ini berdasarkan surat yang dikeluarkan Walikota Pekalongan Nomor 443.1/027 Tanggal 28 Mei 2020. Tim Gugus Tugas Covid-19 Kota Pekalongan […]

    Bagikan Ke Teman
  • 15 Orang dalam Satu Rumah di Kota Tegal Terpapar Corona

    15 Orang dalam Satu Rumah di Kota Tegal Terpapar Corona

    • calendar_month Kam, 24 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Sebanyak 15 orang dari tiga kepala keluarga (KK) yang tinggal satu rumah di Jalan Dadali RT 01/RW 06, Kelurahan Randugunting, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, terpapar Covid-19. Lima belas orang yang terdiri dari 10 dewasa dan 5 anak-anak itu dievakuasi Satgas Covid-19 Kecamatan Tegal Selatan ke tempat isolasi terpusat di Rusunawa Tegalsari, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less