Jumat, 21 Nov 2025
light_mode

Hari Ini Agung-Mansur Divaksin Covid-19

  • calendar_month Rab, 10 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati dan Wakil Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo-Mansur Hidayat divaksin Covid-19 hari ini, Rabu 10 Maret 2021 di Puskesmas Kebondalem.

Dengan peci hitam dan kemeja putih Agung-Mansur langsung menuju loket pendaftaran vaksinasi dan dilanjutkan proses secreening dan menuju ruang vaksinasi.

“Kami Agung-Mansur sudah melaksanakan vaksinasi, ini ada suratnya. Kami mengajak seluruh masyarakat Pemalang untuk bersama-sama mensukseskan program pemerintah dalam rangka pencegahan Covid,” kata Agung.

Agung berharap dengan adanya upaya vaksinasi ini diharapkan dapat mengatasi pandemi Covid-19 di Kabupaten Pemalang.

Wakil bupati Pemalang, Mansur Hidayat mengaku tidak merasakan gejala apa-apa setelah dirinya divaksin.

“Saat penyuntikan vaksin memang sedikit sakit, imbauannya sama dengan pak bupati bahwa masyarakat agar tidak ragu untuk melaksanakan vaksinasi sehingga Covid-19 di Indonesia khususnya di Pemalang bisa tertangani,” tambahnya.

Kepala Dinas Kesehatan Pemalang, menyatakan, saat ini proses vaksinasi secara keseluruhan sudah memasuki tahap kedua.

“Tahap pertama sudah 3 ribuan sasaran, dan tahap kedua ini rencananya 12 ribu ditambah 10 ribu untuk lansia,” ungkapnya.

Lanjut Solahudin, untuk hari ini vaksinasi lansia tahap pertama sudah habis, dan akan dilanjutkan suntikan kedua setelah 28 hari.

“Berbeda dengan masyarakat umum atau usia di bawah 58 tahun. Yang melaksanakan penyuntikan tahap kedua antara 14 -20 hari. Vaksin yang digunakanpun masih sama merek Sinovac,” ungkapnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Disebut Angka Kematian Naik, Begini Penjelasan Jubir Satgas Covid-19 Kabupaten Tegal

    Disebut Angka Kematian Naik, Begini Penjelasan Jubir Satgas Covid-19 Kabupaten Tegal

    • calendar_month Kam, 16 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Juru Bicara Penanganan COVID-19 Kabupaten Tegal Sarmanah Adi Muraeny menyatakan jumlah kasus kematian akibat virus corona di Kabupaten Tegal menurun jika merujuk pada data real di lapangan. Sarmanah merinci sepekan lalu ada 25 kasus baru, di mana 4 antaranya meninggal dunia. Angka itu termasuk yang dirawat di luar wilayah Kabupaten Tegal tapi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dies Natalis ke-27, SMAN 4 Pekalongan Gelar Kompetisi Bola Basket

    Dies Natalis ke-27, SMAN 4 Pekalongan Gelar Kompetisi Bola Basket

    • calendar_month Sel, 17 Des 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dies natalis ke-27 pada tahun 2024, SMAN 4 Kota Pekalongan menggelar kegiatan Hosfour Cup yakni pertandingan bola basket antar SMP dan SMA SE eks karesidenan Pekalongan, pada 16-21 Desember 2024, di SMAN Kota Pekalongan. Guru pendamping Hosfour Cup, Alfa Himmatul Aliyah, saat ditemui di lapangan SMAN 4 Kota Pekalongan, menjelaskan pertandingan bola […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Brebes, 934 Calhaj Gagal Berangkat Tahun Ini

    Di Brebes, 934 Calhaj Gagal Berangkat Tahun Ini

    • calendar_month Sel, 2 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Di Kabupaten Brebes, sebanyak 934 calon jamaah haji (Calhaj) dipastikan gagal berangkat pada tahun 2020 ini. Pembatalan ini karena belum ada persiapan dari pihak Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Seperti tertuang dalam Keputusan Menteri Agama RI nomor 494 tahun 2020 tentang pembatalan pemberangkatan jamaah haji pada penyelenggaran ibadah haji […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkab Tegal Raih Penghargaan Transparansi Informasi Publik

    Pemkab Tegal Raih Penghargaan Transparansi Informasi Publik

    • calendar_month Kam, 15 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pemkab Tegal dalam menyediakan informasi publik secara terbuka, akurat, dan mudah diakses, mendapat apresiasi dari CNN Indonesia. Penghargaan bergengsi dengan kategori Transparansi Informasi Publik (Outstanding Public Information Transparency) diraih Pemkab Tegal, dan diserahkan di Hotel Padma, Semarang Rabu (14/8/2024) malam. Pemkab Tegal dinilai bisa sebagai contoh utama dalam memberikan layanan yang memenuhi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Corona, Difabel di Pekalongan, Terima Bantuan

    Corona, Difabel di Pekalongan, Terima Bantuan

    • calendar_month Rab, 13 Mei 2020
    • 3Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Difabel menjadi salah satu kategori penerima bantuan selama masa pandemi Covid-19 di Kota Pekalongan. 79 penyandang disabilitas menerima bantuan paket sembako dari pemerintah propinsi. Walikota Pekalongan, Saelany Machfudz, didampingi Kalakar BPBD Kota Pekalongan, Saminta,SPd menyalurkan secara simbolis bantuan paket sembako tersebut, bertempat di Kantor BPBD Kota Pekalongan, Rabu 13 Mei 2020. Usai […]

    Bagikan Ke Teman
  • BPS Pemalang Lakukan Sensus Pertanian 2023, Petani Diminta Jawab Jujur Pertanyaan Petugas

    BPS Pemalang Lakukan Sensus Pertanian 2023, Petani Diminta Jawab Jujur Pertanyaan Petugas

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pemalang tengah melakukan sensus pertanian (ST) 2023. Masyarakat khususnya petani diimbau memberikan keterangan yang benar agar data yang didapatkan petugas berkualitas. Sensus yang dilaksanakan sepuluh tahun sekali dalam tahun berakhiran angka tiga ini bakal berlangsung selama dua bulan, sejak tanggal 1 Juni hingga 31 Juli 2023. Hampir […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less