Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Sekjen PMI Pusat Kunjungi Lokasi Pengungsian Banjir Pekalongan

  • calendar_month Ming, 28 Feb 2021

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sekjen Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat, Sudirman Said mengunjungi lokasi pengungsian korban banjir di Gedung Pertemuan Kopindo, Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, Minggu sore, 28 Februari 2021. Kunjungan Sudirman Said diterima Ketua PMI Kabupaten Pekalongan Arini Harimurti yang juga merupakan Wakil Bupati Pekalongan.

Dalam kunjungannya, Sudirman Said mengatakan bahwa dirinya hadir ke Kabupaten Pekalongan untuk menyalurkan bantuan dari PMI Pusat sekaligus ingin melihat langsung kondisi para pengungsi korban banjir.

“Tentu dari PMI Pusat ingin terus memberikan dukungan semaksimal mungkin baik dalam intervensi maupun bantuan-bantuan yang bersifat teknis juga kebijakan,” katanya.

Sudirman mengatakan bahwa bantuan dari PMI Pusat bentuknya bermacam-macam yang dibutuhkan oleh para pengungsi. Namun yang lebih penting lagi, lanjut Sudirman, bahwa pihaknya akan mengupayakan adanya pompa air tambahan yang rencananya disiapkan baik dari gudang PMI Semarang maupun gudang PMI Nasional di Jatinangor, Bandung. Namun, ia belum bisa memastikan berapa jumlahnya, karena sifatnya menyesuaikan kebutuhan ke depan.

“Belum tahu, sedang kita lakukan assessment, karena ini kan bentuknya terus berkembang ya, jadi masih kami usahakan. Jadi nanti kita lihat, kalau memang perlu tambahan kita akan tambahi lagi. Intinya kami bersiap semaksimal mungkin untuk membantu mengatasi banjir di Kabupaten Pekalongan ini,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Sudirman juga mengapresiasi kinerja PMI Kabupaten Pekalongan dan BPBD Kabupaten Pekalongan yang telah bekerja semaksimal mungkin dalam penanggulangan banjir yang masih terjadi. Ia berharap musibah banjir ini bisa cepat berlalu dan masyarakat bisa kembali menjalankan aktivitas seperti sedia kala.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Corona, Hotel di Pekalongan Sediakan Wedang Mpon-mpon

    Corona, Hotel di Pekalongan Sediakan Wedang Mpon-mpon

    • calendar_month Kam, 5 Mar 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK)-Sejumlah hotel di Pekalongan menerapkan standar kebersihan yang tinggi demi menjamin kenyamanan dan kesehatan seluruh tamunya. Hotel Horison Pekalongan, meningkatkan standar tinggi sebagai langkah preventif penyebaran penyakit dan virus corona. Manager Hotel Horison, Pekalongan, Verdian Try Yuniar, melakukan berbagai usaha seperti menyediakan petugas khusus, tempat makan khusus dan minuman wedang empon-empon atau rempah. “Kami […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Pekalongan Kota Komitmen Perangi Peredaran dan Penyalahgunaan Narkoba

    Polres Pekalongan Kota Komitmen Perangi Peredaran dan Penyalahgunaan Narkoba

    • calendar_month Kam, 20 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan  – Jajaran Polres Pekalongan Kota khususnya Satresnarkoba Polres setempat berkomitmen memerangi dan memberantas peredaran dan penyalahan narkoba di wilayah hukumnya. Hal ini menyusul terungkapnya 6 kasus peredaran dan penyalahgunaan narkoba dalam sebulan di Bulan Januari 2025. Dari 6 kasus tersebut, Polres Pekalongan Kota berhasil meringkus 8 tersangka dengan total barang bukti 3,1 gram […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pelayanan Terganggu, PDAM Tirta Mulia Pemalang Perbaiki Pipa Bocor

    Pelayanan Terganggu, PDAM Tirta Mulia Pemalang Perbaiki Pipa Bocor

    • calendar_month Kam, 9 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Masalah klasik kebocoran pipa milik PDAM Tirta Mulia Pemalang, masih terus terjadi. Baru-baru ini pecah pipa terjadi di Jalan Raya Silarang, Kecamatan Pemalang dan berdampak pada aliran air di permukiman warga wilayah perkotaan. Pejabat Sementara (Pjs) Direktur PDAM Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Muntoha, Kamis 9 April 2020, telah mendengar kabar tersebut dan langsung […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Mansur Minta Warga Pemalang Tetap Akur Usai Pilkada

    Bupati Mansur Minta Warga Pemalang Tetap Akur Usai Pilkada

    • calendar_month Sen, 9 Des 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, meminta warganya menjaga kerukunan dan persatuan, serta menghormati hasil kontestasi Pilkada Pemalang 2024. Itu disampaikannya saat menerima kunjungan silaturahmi pasangan calon Bupati – Wakil Bupati terpilih, Anom – Nurkholes di Ruang Peringgitan Kantor Bupati Pemalang, Sabtu (7/12/2024). Mansur Hidayat yakin siapapun yang berkeinginan memimpin Kabupaten Pemalang pasti memiliki […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tak Ada Pasien Corona Virus di RSUD Kardinah Kota Tegal

    Tak Ada Pasien Corona Virus di RSUD Kardinah Kota Tegal

    • calendar_month Sel, 4 Feb 2020
    • 0Komentar

    TEGAL (PUSKAPIK)– RSUD Kardinah Kota Tegal membantah beredarnya informasi seorang warga Kota Tegal terjangkit Novel Corona Virus (nCoV) atau Virus Corona. Kabar tersebut berhembus menyusul adanya postingan sebuah foto seorang pasien diduga suspect Virus Corona yang dibawa ke RSUD Kardinah, Senin siang (03/02/2020). Namun, setelah dilakukan pemeriksaan dan obervasi, pasien tersebut diketahui negatif terinfeksi virus […]

    Bagikan Ke Teman
  • Meriah! ‘Mlaku Bareng Sarungan’ PKB di Pemalang Diikuti Ribuan Warga

    Meriah! ‘Mlaku Bareng Sarungan’ PKB di Pemalang Diikuti Ribuan Warga

    • calendar_month Ming, 29 Okt 2023
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Jalan sehat sarungan menjadi cara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengajak warga Kabupaten Pemalang meriahkan Hari Santri 2023. Ribuan warga pun antusias mengikuti jalan sehat berhadiah tiket Umrah ini. Warga tampak berduyun-duyun menuju Jalan Cisadane Kelurahan Kebondalem Kecamatan Pemalang Kabupaten Pemalang pusat kegiatan jalan sehat dalam rangka Hari Santri itu, Minggu 29 Oktober […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less