Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Vaksinasi Perdana Pejabat Pemalang, Ada yang Ditunda

  • calendar_month Sen, 25 Jan 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Beberapa pejabat Kabupaten Pemalang peserta vaksinasi jalani pemeriksaan sebelum disuntikkan vaksin sinovac. Hasilnya, ada pejabat yang ditunda karena gugur dalam tahapan pemeriksaan kedua.

Vaksinasi perdana yang dipesertai pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Pemalang ini digelar di Ruang Komite, RSUD DR M Ashari, Pemalang, Senin 25 Januari 2021.

Sesuai urutan, pejabat Forkopimda Pemalang peserta vaksinasi itu, Wakil Bupati Pemalang, Drs Martono, Kapolres Pemalang, AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho, Kajari Pemalang, Tati Vain Sitanggang, Perwakilan Sekretariat Daerah, Tutuko Raharjo, Anggota DPRD Pemalang, Fahmi Hakim, Komisi Perempuan dan Keluarga MUI Pemalang, Irma Akhmalia, KNPI Pemalang, Rinaldi Firdaus Kautsar, dan Sekdin Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang, Mardiyanto.

Penyerahan vaksin secara simbolis dari Bupati Pemalang, H Junaedi, kepada Direktur RSUD Dr M Ashari, Dr Sunardo Budi Santoso.FOTO/PUSKAPIK/ERIKO GARDA DEMOKRASI

Dipaparkan Dr Sunardo Budi Santoso, Direktur RSUD Dr M Ashari, sebelum dilakukan penyuntikan vaksin peserta mengikuti verifikasi data di meja pertama. Selanjutnya ke meja dua, dimana akan dilakukan pengukuran suhu dan tensi.

“Di situ akan dilakukan juga assessment kesehatan secara keseluruhan, untuk menentukan secara assessment medis bisa terpenuhi atau tidak untuk dilakukan vaksin,” terang Dr Sunardo.

Kemudian, penyuntikan vaksin dilakukan di tahapan ke-tiga. Total ada 3 dokter yang dipersiapkan, dr Boby, dr Ardi, dan dr Wido Sutarto. Selanjutnya, di meja ke-empat dilakukan observasi secara visual,maupun secara fisik dan diagnostik.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pekalongan: Negara Berdaulat Didukung Perempuan Hebat

    Bupati Pekalongan: Negara Berdaulat Didukung Perempuan Hebat

    • calendar_month Rab, 4 Mar 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Bupati Pekalongan Asip Kholbihi menghadiri wisuda Kader Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga (Pekka) Kabupaten Pekalongan yang telah selesai mengikuti Akademi Paradigta 2020, Rabu (4/3/2020). Bertempat di kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), acara ini juga dihadiri perwakilan Pekka Kabupaten Batang. Dalam sambutanya, Asip menyampaikan perempuan merupakan tiang keluarga yang memiliki peran sangat penting […]

    Bagikan Ke Teman
  • Amprut, Kuwe Lebaran Khas Pemalang yang Kembali Diminati

    Amprut, Kuwe Lebaran Khas Pemalang yang Kembali Diminati

    • calendar_month Sen, 18 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM Pemalang – Kuliner khas Lebaran banyak jenisnya. Di Pemalang ada amprut atau biasa juga disebut sagon, menjadi kue khas Pemalang saat Lebaran. Amprut merupakan jajanan yang terbuat dari tepung ketan dan kelapa ditambah pemanis gula asli. Makanan yang ada saat Lebaran itu juga memiliki makna yang dalam. Amprut dimakan sebelum sungkem meminta maaf kepada […]

    Bagikan Ke Teman
  • Plt Kepala DPUTR Pemalang Diganti, Buntut Demo Laskar Patih Sampun?

    Plt Kepala DPUTR Pemalang Diganti, Buntut Demo Laskar Patih Sampun?

    • calendar_month Sel, 4 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bongkar pasang Pelaksana Tugas (PLT) di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPU TR) Kabupaten Pemalang terus dilakukan. Per 1 Mei 2021, Plt Kepala DPU TR Pemalang Sarinto dicopot digantikan Heri Fitmantio yang sebelumnya menjabat Sekretaris di dinas tersebut. Berbagai spekulasi pun muncul, apakah pergantian ini disebabkan oleh aksi massa Laskar Patih […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tangani Banjir, Bupati Pekalongan Terpilih Fadia Arafiq Berencana Bikin Polder

    Tangani Banjir, Bupati Pekalongan Terpilih Fadia Arafiq Berencana Bikin Polder

    • calendar_month Ming, 28 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Bupati Pekalongan Terpilih, Fadia Arafiq didampingi Penjabat (Pj) Sekda Bambang Irianto, Kepala Bappeda Litbang Yulian Akbar, serta dinas terkait meninjau kondisi terkini daerah terdampak banjir di Kecamatan Tirto dan Wonokerto, Minggu, 28 Februari 2021. Rombongan sekaligus memberikan bantuan kepada para korban banjir. Fadia mengatakan, tahun depan pihaknya berencana membuat sistem polder di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Awas! Pesepeda di Banyumas Langgar SOP, Ditilang

    Awas! Pesepeda di Banyumas Langgar SOP, Ditilang

    • calendar_month Sel, 7 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Purwokerto – Untuk mencegah penularan Covid-19 di kalangan pesepeda, Dinas Perhubungan Banyumas, mengeluarkan Standar Operasional Prosedur (SOP). SOP ini dikeluarkan untuk menjaga agar para pesepeda tetap sehat, aman, dan selamat dari Covid-19. Mengingat di masa pandemi ini, sepeda menjadi tren di berbagai wilayah di Indonesia termasuk Banyumas. Kepala Dinas Perhubungan Banyumas, Agus Nur Hadie […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bulog Tegal Ngebut Serap Beras Petani, Target 90 Ribu Ton!

    Bulog Tegal Ngebut Serap Beras Petani, Target 90 Ribu Ton!

    • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes — Bulog Cabang Tegal tengah kebut serapan beras petani. Target tahun ini cukup ambisius: 90 ribu ton setara beras dari wilayah eks Karesidenan Pekalongan. Dan hingga pertengahan Juni, angka itu sudah tembus 71,5 persen! “Target serapan tahun ini 90 ribu ton lebih setara beras. Realisasi sampai sekarang sudah 64.579 ton atau 71,5 persen,” […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less