Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Tahun Baru 2021, Objek Wisata Guci Tegal Tutup 2 Malam

  • calendar_month Rab, 30 Des 2020

PUSKAPIK.COM, Bojong – Untuk mencegah kerumunan massa yang merayakan malam pergantian tahun, sejumlah objek wisata di Kabupaten Tegal akan ditutup saat malam Tahun Baru, salah satunya Guci. Penutupan dilakukan mulai Rabu sore hingga Kamis, 30-31 Desember 2020.

Kepala UPTD Guci Kabupaten Tegal, Achmad Abdul Khasib mengatakan, penutupan dilakukan sore hingga pagi hari. Teknisnya, mulai Rabu sore pukul 17.00 WIB hingga Kamis pukul 06.00 WIB.

“Kamis pukul 06.01 WIB dibuka dan ditutup kembali pada jam 17.00 WIB hingga 1 Januari 2021 pukul 06.00 WIB,” katanya.

Selain Guci, kata Khasib, objek wisata lainnya yakni Purwahamba dan Cacaban tutup total. Selama ditutup, pengunjung tidak diperkenankan masuk ke kawasan Guci, kecuali warga yang tinggal di dalam kawasan objek wisata.

Menurut Khasib, nantinya pintu masuk Guci akan dipasang portal dan dijaga petugas. Intinya pengelola Guci melarang adanya pengunjung saat malam pergantian tahun.

Saat ini sudah ada surat edaran dari Gubernur Jawa Tengah yang menyatakan mengizinkan untuk beroperasi. Namun, jika di lapangan ada temuan, maka tanggung jawab pengelola.

“Belum ada rekomendasi. Sampai saat ini saja Pancuran 13 dan 5 masih tutup,” katanya.

Achmad menambahkan, saat ini objek wisata itu masih banyak diminati. Selama Desember, rata-rata pengunjung diangka 2.800 orang per hari.

Kontributor: Wijayanto
Editor: Faisal M

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ekonomi Brebes Tumbuh 6,28 Persen, Paramitha: Yang Penting Warga Merasakan Manfaatnya

    Ekonomi Brebes Tumbuh 6,28 Persen, Paramitha: Yang Penting Warga Merasakan Manfaatnya

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com  – Enam bulan pertama kepemimpinan Bupati Paramitha Widya Kusuma mulai menunjukkan hasil. Kabupaten Brebes mencatat pertumbuhan ekonomi sebesar 6,28% pada triwulan II 2025 (year on year), melampaui rata-rata Jawa Tengah (5,28%) dan nasional (5,12%). Namun bagi Paramitha, angka hanyalah permukaan. Yang lebih penting adalah rakyat ikut merasakan manfaatnya. “Kita bersyukur pertumbuhan ekonomi Brebes […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bekali Saksi TPS, Tim Pemenangan Aman: Kami Ingin Menang Terhormat

    Bekali Saksi TPS, Tim Pemenangan Aman: Kami Ingin Menang Terhormat

    • calendar_month Sen, 23 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tim pemenangan Kabupaten pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang nomor urut 2, Mukti Agung Wibowo-Mansur Hidayat, tengah melakukan pembekalan kepada seluruh saksi Tempat Pemungutan Suara (TPS) mereka. Sore tadi, Senin 23 November 2020, pembekalan dilakukan terhadap saksi TPS di Kecamatan Taman, yaitu Desa Pedurungan dan Wanarejan Utara. Digelar di Kantor DPC PPP Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Geger! Pria Tergeletak dan Meninggal di Bantaran Kali Gempol Pemalang

    Geger! Pria Tergeletak dan Meninggal di Bantaran Kali Gempol Pemalang

    • calendar_month Sab, 15 Jul 2023
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seorang pria tergeletak di bantaran Kali Gempol Kelurahan Mulyoharjo Kabupaten Pemalang dan meninggal dunia, Jumat 14 Juli 2023. Kejadian itu pun menggegerkan warga dan pedagang di sekitar TKP. Penemuan sesosok pria yang terkapar di bantaran Kali (Sungai) Gempol Mulyoharjo itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Pria tanpa identitas itu pertama kali ditemukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Masalah Sampah dan Infrastruktur Jalan Jadi Fokus 100 Hari Kerja Anom – Nurkholes

    Masalah Sampah dan Infrastruktur Jalan Jadi Fokus 100 Hari Kerja Anom – Nurkholes

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro, tegaskan dirinya bersama sang Wakil Bupati, Nurkholes, bakal fokuskan penanganan darurat sampah dan pembangunan infrastruktur jalan dalam 100 hari kerjanya. Itu disampaikan Anom Widiyantoro usai serah terima jabatan Bupati Pemalang di Pendopo Kantor Bupati Pemalang, Senin (3/3/2025), sore tadi. Menurutnya, darurat sampah jadi persoalan yang harus segera diselesaikan. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kyai Makmur : Ulama dan Pejuang Kemerdekaan dari Pemalang

    Kyai Makmur : Ulama dan Pejuang Kemerdekaan dari Pemalang

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • 0Komentar

    Tumbuh dalam lingkungan keluarga ulama yang disiplin dan religius membentuk Makmur menjadi seorang santri. Maka, usai lulus dari Hollandsch-Inlandsche School (HIS) Pemalang tahun 1920, ia melanjutkan pendidikan dan memperdalam ilmu agamanya di Pesantren Grobogan (Purwodadi) dan di Godong, Demak, Jawa Tengah, tahun 1921. Namun, Makmur tak begitu lama belajar disana. Hanya sekitar satu tahun. Ia […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sidak Proyek Jalan, Plt Bupati Pemalang : Harus Dikebut

    Sidak Proyek Jalan, Plt Bupati Pemalang : Harus Dikebut

    • calendar_month Rab, 14 Sep 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, meninjau sejumlah proyek perbaikan ruas jalan kabupaten bernilai miliaran rupiah. Ia meminta rekonstruksi jalan itu dikebut dan memastikan kemantapan konstruksi jalan. Monitoring dan evaluasi (Monev) proyek rekonstruksi jalan itu berlangsung pagi tadi, Rabu 14 September 2022. Mansur meninjau pekerjaan perbaikan jalan itu didampingi Plt Kepala DPU-TR Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less