Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Pilkada Pemalang, Usai Mencoblos Jari Tidak Dicelup Tinta

  • calendar_month Kam, 19 Nov 2020

PUSKAPIK.COM, Pemalang- Upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19 saat Pilkada Pemalang 2020 terus dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang. Salah satunya dengan cara penggunaan tinta sebagai tanda bagi warga yang telah melakukan pencoblosan di TPS.

Komisioner KPU Pemalang, Agus Setiyanto, Kamis 19 November 2020, mengatakan, berbeda dengan Pemilu-pemilu sebelumnya penggunaan tinta di Pilkada Pemalang menggunakan sistem tetes.

“Kita sudah simulasikan kepada anggota PPS sebelumnya soal itu. Masing-masing TPS nanti dapat 2 botol tinta berlogo KPU serta 1 pipet. Penetesan menggunakan pipet jadi menghindari kontak langsung dengan cara sebelumnya (dicelup), ” ujarnya.

Selain itu hasil dari simulasi pemilihan di TPS yang dilakukan bersama PPK dan PPS, 2 botol tinta dapat digunakan pada 500 pemilih.

“Ini bagian dari aturan protokol kesehatan dari KPU RI. Lalu ada juga rapid tes massal kepada 28 ribu petugas TPS itu juga langkah protokol kesehatan, ” katanya.

Rapid tes massal sudah berlangsung sejak 8 November lalu dan akan selesai 24 November mendatang.

“Kami imbau sekali lagi kepada PPK, bahwa semua biaya rapid tes termasuk konsumsi dan sebagainya sudah ditanggung oleh KPU, jadi sudah tidak dipungut biaya,” ungkap Agus.

Diberitakan sebelumnya, KPU Pemalang menggandeng Dinkes Pemalang dalam pelaksanaan rapid tes tersebut.

“Tugas PPK dan PPS yang terpenting adalah memastikan mereka (KPPS dan Linmas) datang ke Puskesmas untuk rapid tes, kalau tidak datang artinya yang bersangkutan harus diganti, ” pungkasnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dicibir Soal Rob Sayung, Ahmad Luthfi Fokus Kinerja Jangka Pendek dan Panjang

    Dicibir Soal Rob Sayung, Ahmad Luthfi Fokus Kinerja Jangka Pendek dan Panjang

    • calendar_month Rab, 2 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menyatakan tak mempermasalahkan cibiran terkait penanganan rob di Sayung, Kabupaten Demak, yang belum tuntas. Menurutnya, kritik merupakan obat sekaligus pemacu untuk bekerja lebih keras ke depannya. Mantan Kapolda Jateng itu paham, bully-an dari masyarakat atau netizen itu karena belum paham kondisi bencana di wilayah Pantura. Di sisi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dukungan Cabor Mengalir, Nugroho Siap Pimpin KONI Pemalang

    Dukungan Cabor Mengalir, Nugroho Siap Pimpin KONI Pemalang

    • calendar_month Kam, 27 Jan 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sejumlah ketua cabang olahraga (Cabor) mendukung Nugroho Budi Raharjo maju dalam Musorkablub KONI Pemalang. Mendapat amanat, Nugroho tegaskan siap pimpin KONI Pemalang. Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pemalang berencana menggelar musyawarah olahraga kabupaten luar biasa (Musorkablub) pada tanggal 12 Februari 2022 mendatang. Saat ini kontestasi pemilihan Ketua KONI Pemalang itu dalam tahap […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hendak Menjaring Ikan, Warga Temukan  Mayat Di Pinggir Sungai Comal

    Hendak Menjaring Ikan, Warga Temukan Mayat Di Pinggir Sungai Comal

    • calendar_month Ming, 5 Nov 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Warga desa Kebagusan kecamatan Ampelgading kabupaten Pemalang digegerkan penemuan mayat di pinggiran Sungai Comal wilayah Rt 21/ Rw 04, Minggu (5/11) sekitar pukul 06.30 wib. Mayat yang berjenis kelamin laki-laki yang diketahui bernama Fahrojis Bin Roni (Alm) 23 tahun, warga Rt 02/05 Dusun Bayatan Desa Puwosari Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang, pertama kali […]

    Bagikan Ke Teman
  • PPDB SD-SMP 2021 di Pemalang, Begini Jalur Seleksi dan Kuotanya

    PPDB SD-SMP 2021 di Pemalang, Begini Jalur Seleksi dan Kuotanya

    • calendar_month Rab, 26 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Jalur seleksi PPDB antara SD dan SMP di Kabupaten Pemalang tahun ini berbeda. Kuota tiap jalur seleksi ditentukan masing-masing sekolah. Dindikbud memastikan Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kabupaten Pemalang, dibuka Juni 2021 mendatang. Seleksi calon peserta didik, nantinya dilakukan berdasarkan jalur zonasi, afirmasi, prestasi, serta perpindahan orang tua/wali. Untuk jalur […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kantor DPRD Pemalang Kembali Aktif Setelah 20 Hari Ditutup

    Kantor DPRD Pemalang Kembali Aktif Setelah 20 Hari Ditutup

    • calendar_month Jum, 28 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pemalang, Jum’at 28 Agustus 2020, hari ini sudah kembali aktif setelah hampir 3 pekan lamanya dinonaktifkan sementara, karena menjadi klaster penyebaran Covid-19. “Iya sudah, tapi dibuka dan tidaknya itu kan wewenang ketua, di surat itu kan dituliskan sesuai perkembangan” kata Abdullatip, Sekwan DPRD Pemalang. Kantor DPRD […]

    Bagikan Ke Teman
  • Banjir Meluas, Babinsa Kodim Pekalongan Bantu Evakuasi Warga

    Banjir Meluas, Babinsa Kodim Pekalongan Bantu Evakuasi Warga

    • calendar_month Sel, 9 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Banjir di Kota dan Kabupaten Pekalongan yang tak kunjung surut dan cenderung meningkat membuat sejumlah permukiman warga terendam air dan memaksa warga harus mengungsi ketempat yang lebih aman. Kodim 0710/Pekalongan langsung bergerak cepat dengan melakukan berbagai upaya dalam membantu masyarakat yang terdampak banjir tersebut yaitu dengan mendirikan dapur umum dan membantu evakuasi […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less