Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Rumah Makan di Slawi Ini Setiap Hari Sediakan Makan Gratis untuk Umum

  • calendar_month Sel, 10 Nov 2020

PUSKAPIK.COM, Slawi – Berbeda dengan umumnya, Roemah Makan Rakjat yang berlokasi di Jalan Raya Slawi-Jatibarang Km 1, Kabupaten Tegal menyediakan makanan dan minuman gratis bagi pengunjung. Siapa pun boleh makan di tempat tanpa perlu mengeluarkan uang.

‎Roemah Makan Rakjat buka setiap hari mulai pukul 12.00 WIB. Saat jam makan siang itu, suasana rumah makan yang berdiri sejak Juli 2020 lalu ini selalu ramai oleh warga yang ingin makan gratis.

Mereka yang datang berasal dari berbagai kalangan dan usia, mulai dari tukang becak, sopir ojek online, ibu rumah tangga, hingga pekerja kantoran. Tak ada syarat apapun yang mesti diberikan. Cukup datang, cuci tangan, ambil makanan dan minuman yang sudah disiapkan lalu menikmatinya di meja makan yang tersedia.

‎Manajer Roemah Makan Rakjat, Indra Rizal mengatakan, ide pendirian rumah makan gratis bermula dari Komunitas Pesantren Bisnis Indonesia yang anggotanya ada di sejumlah daerah, termasuk di Kabupaten Tegal. Menurut dia, pendiriannya diniatkan untuk membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

‎”Pandemi ini kan membuat perekonomian masyarakat turun jauh. Rumah makan ini diniatkan untuk membantu masyarakat terutama di kebutuhan dasar, yakni makan,” kata Indra saat ditemui Puskapik.com, Selasa siang, 10 November 2020.

Menurut Indra, setiap hari Roemah Makan Rakjat menyediakan 80 hingga 100 porsi makanan dan minuman. Menu makanan yang disediakan ‎setiap hari berganti-ganti sehingga pengunjung bisa menikmati menu berbeda-beda.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kiriman Sampah Resahkan Warga Brebes di Hilir Sungai

    Kiriman Sampah Resahkan Warga Brebes di Hilir Sungai

    • calendar_month Kam, 5 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Warga Brebes yang tinggal di wilayah hilir mengeluhkan kiriman sampah yang memenuhi saluran saluran air. Sampah ini bahkan sampai menutup permukaan saluran air dan menimbulkan bau busuk. Masuknya sampah sampah ini ke daerah hilir terjadi sejak beberapa hari lalu. Limbah ini terbawa air dan menumpuk memenuhi saluran air di wilayah hilir. Sedikitnya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Apa Kabar 10 Program Prioritas Bidang Infrastruktur di Kabupaten Tegal 2025, Ini Progresnya

    Apa Kabar 10 Program Prioritas Bidang Infrastruktur di Kabupaten Tegal 2025, Ini Progresnya

    • calendar_month Jum, 26 Sep 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Di awal kepemimpinan Bupati Tegal dan Wakil Bupati Tegal, H Ischak Maulana Rohman dan Ahmad Kholid, pembangunan infrastruktur jadi prioritas. Bupati Ischak memiliki 10 program bidang infrastruktur yang menjadi prioritas di tahun 2025. Bagaimana progres 10 program tersebut? “Hingga akhir September 2025, program tersebut semuanya telah berjalan dan rata-rata pekerjaan telah mencapai […]

    Bagikan Ke Teman
  • Narasi Fiksi Manusia dan Algoritma Alam

    Narasi Fiksi Manusia dan Algoritma Alam

    • calendar_month Jum, 19 Des 2025
    • 0Komentar

    Penulis : Iqbaal Harits Maulana, Sekretaris Pusat Kajian Origami Nusantara, Tinggal di Brebes puskapik.com – Di bawah langit yang kian muram oleh jelaga industri, kita sering kali berdiri terpaku, merasa seperti butiran pasir yang terombang-ambing dalam badai sejarah yang tak terkendali. Kita bertanya-tanya, bagaimanakah spesies yang mampu membedah atom dan memetakan bintang bisa begitu ceroboh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kampung Casa Guci, Destinasi Wisata Terpadu: Hangatnya Alam, Damainya Jiwa

    Kampung Casa Guci, Destinasi Wisata Terpadu: Hangatnya Alam, Damainya Jiwa

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Kawasan wisata Guci di Kabupaten Tegal kini memiliki destinasi baru yang menawarkan pengalaman wisata menyeluruh. Kampung Casa Guci hadir dengan konsep terpadu yang memadukan keindahan alam, air panas alami, budaya lokal, hingga sentuhan spiritual. Terletak di Jalan Lingkar Barat – Sigeong, Kampung Casa Guci mengusung tagline “Hangatnya Alam – Damainya Jiwa”, menawarkan suasana […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemprov Jateng Salurkan Rp1 Miliar untuk Penghafal Al-Qur’an

    Pemprov Jateng Salurkan Rp1 Miliar untuk Penghafal Al-Qur’an

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • 0Komentar

    GROBOGAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah telah menyalurkan tali asih kepada para penghafal Al-Qur’an di wilayahnya dengan total lebih dari Rp1 miliar sepanjang tahun 2025. Dana tersebut disalurkan kepada 1.041 santri penghafal Al-Qur’an sejak Januari hingga 17 Desember 2025, dengan masing-masing penerima memperoleh Rp1 juta. Pada Rabu, 17 Desember 2025, Wakil Gubernur Jawa Tengah, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terpilih Bupati-Wakil Bupati Pemalang, Ini Program 100 Hari Agung-Mansur

    Terpilih Bupati-Wakil Bupati Pemalang, Ini Program 100 Hari Agung-Mansur

    • calendar_month Kam, 21 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pembenahan infrastruktur bakal menjadi program utama 100 hari kepemimpinan Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020, Agung-Mansur. Termasuk, mengisi secara definitif Kepala Dinas yang selama ini diisi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Itu disampaikan Mukti Agung Wibowo, dalam konferensi pers, usai penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 terpilih, di kantor KPU Pemalang, Kamis, 21 Januari […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less