HUT Ke-56, DPD Golkar Pemalang Tabur Bunga di TMP Penggarit

0
Sekretaris DPD Golkar Pemalang,Edi Susilo, tengah meletakan karangan bunga di tugu Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Penggarit, Pemalang, Selasa 20 Oktober 2020.FOTO/PUSKAPIK/ERIKO GARDA DEMOKRASI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Memperingati Hari Ulang Tahun Partai Golongan Karya (Golkar) ke-56, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Pemalang berziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP), Desa Penggarit, Pemalang, Selasa 20 Oktober 2020.

Ziarah dan prosesi tabur bunga itu dipimpin Sekretaris DPD Golkar Pemalang, Edi Susilo. Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, mengingat saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, acara ziarah dan tabur bunga itu dilaksanakan dengan sederhana dengan peserta terbatas.

“Harapannya, selain akan menambah semangat kita, juga sekaligus mengenang jasa-jasa para pahlawan yang tentunya menjadi motivasi kita untuk semakin meningkatkan kecintaan kita kepada NKRI,” kata Edi Susilo.

Peserta acara ziarah dan tabur bunga hanya diikuti sekitar 50 peserta. Mereka di antaranya perwakilan pengurus DPD Golkar Pemalang,dewan penasehat,pimpinan kecamatan, serta kader. Edi menuturkan, biasanya ada banyak kegiatan yang diselenggarakan DPD Golkar Pemalang, dalam memperingati HUT partai berlambang pohon beringin, yang jatuh setiap tanggal 20 Oktober.

“Rencananya nanti akan ada bakti sosial. Kemudian, insyaallah nanti ada santunan anak yatim. Nanti malam kita ikut menyaksikan perayaan di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) secara virtual,” tutur Edi Susilo.

Ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan itu merupakan agenda kedua DPD Golkar Pemalang dalam rangkaian acara peringatan HUT ke-56 Golkar. Semalam sebelumnya, DPD Golkar Pemalang menggelar acara malam wungon tasyakuran dengan pemotongan tumpeng, yang digelar di kantor DPD Golkar Pemalang, Jalan Pemuda Nomor 93, Kelurahan Mulyoharjo, Pemalang.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Editor : Amin Nurrokhman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini