Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Di Brebes, Dua Wartawan Dianiaya Saat Liputan

  • calendar_month Rab, 2 Sep 2020

PUSKAPIK.COM, Brebes – Dua wartawan dianiaya sekelompok orang, saat menjalankan tugas liputan di Balai Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes.

Korban adalah Agus Supramono, wartawan Semarang TV dan Eko Fidiyanto, wartawan Harian Radar Tegal. Keduanya bertugas untuk wilayah liputan Kabupaten Brebes.

Akibat penganiayaan itu, Agus Supramono mengalami luka serius di bagian kepala dan pelipis sebelah kiri. Korban terpaksa dilarikan ke RSUD Brebes dan mendapat tiga jahitan di luka bagian kepala. Sedangkan Eko Fidiyanto, tidak mengalami luka hanya kacamatan yang dipakai pecah.

Kasus penganiayaan itu, kini telah dilaporkan ke Mapolres Brebes. Korban didampingi dua pengacara dan teman-teman satu profesi melaporkan kasus tersebut ke Polres Brebes.

Penganiayaan ini, ungkap Agus Supramono berawal saat dirinya tengah liputan proses mediasi warga di Balai Desa Cimohong, Kecamatan Bulakamba, Brebes. Mediasi ini terkait kasus dugaan perselingkuhan yang dilalukan Kepala Desa (Kades) setempat, Gunawan. Mediasi itu awalnya dihadiri perwakilan warga dan tokoh masyarakat setempat.

Namun tiba-tiba muncul massa yang diduga pendukung Kades. Sekelompok orang kemudian melarang dirinya untuk meliput karena dinilai sebagai aib, dan diminta keluar dari balai desa. Permintaan itu disampaikan secara kasar, bahkan sempat adu mulut. Kemudian, korban mengalah dan menunggu di luar kantor Balai Desa.

“Saya nggak tahu kenapa kami di larang liputan. Alasannya karena aib. Padahal kami datang baik-baik dan mendapat informasi adanya mediasi ini juga dari masyarakat setempat. Kami dalam tugas juga dilindungi undang-undang,” tuturnya saat ditemui di Mapolres Brebes.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Nyungsep Bersama Sepeda Onthelnya, Kakek di Pemalang, Tewas di Selokan

    Nyungsep Bersama Sepeda Onthelnya, Kakek di Pemalang, Tewas di Selokan

    • calendar_month Kam, 20 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Warga Desa Klareyan, Kecamatan Petarukan, Pemalang digegerkan dengan penemuan mayat lelaki lansia di selokan dekat balai desa setempat dengan kondisi terbujur kaku bersama sepedanya, Kamis 20 Agustus 2020. Menurut Yuli (35) pemilik warung di dekat lokasi ditemukannya mayat, saat itu sekitar pukul 06.00 WIB salah seorang warga yang hendak ke pasar berteriak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peduli Lingkungan, Ratusan Siswa-Siswi SMK Negeri 3 Kota Pekalongan Tanam 1.000 Bibit Mangrove

    Peduli Lingkungan, Ratusan Siswa-Siswi SMK Negeri 3 Kota Pekalongan Tanam 1.000 Bibit Mangrove

    • calendar_month Sen, 16 Des 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sebagai upaya mewujudkan Sekolah Berintegritas, dimana salah satu indikatornya peduli lingkungan, ratusan siswa-siswi SMK Negeri 3 Kota Pekalongan dan Tekstil Abdi Alam Semesta (Teksaas) 16 melaksanakan penanaman 1.000 bibit mangrove di Kawasan Tanggul Pantai Slamaran, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan, Senin (16/12/2024). Kegiatan yang merupakan rangkaian puncak Class Meeting ini dilakukan sebagai […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkab Pemalang Akhirnya Usulkan Pengadaan PPPK Paruh Waktu

    Pemkab Pemalang Akhirnya Usulkan Pengadaan PPPK Paruh Waktu

    • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang akhirnya melayangkan surat usulan pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Tenaga honorer kini bisa bernafas lega. Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro, mengatakan, dirinya sudah melayangkan usulan PPPK Paruh Waktu menyusul turunnya surat dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) RI. “Kemarin ada surat dari Menpan-RB, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Menteri Kesehatan Sidak ke RSUD Suradadi Tegal

    Menteri Kesehatan Sidak ke RSUD Suradadi Tegal

    • calendar_month Jum, 24 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Suradadi Kabupaten Tegal, Jumat sore, 24 Juli 2020. Tiba di RSUD Suradadi Terawan bersama rombongan langsung melihat-lihat beberapa ruangan antara lain ruang Isolasi, IGD dan ruang perawatan. Menteri Kesehatan kemudian menggelar pertemuan tertutup dengan jajaran RSUD Suradadi, Dinas Kesehatan Kabupaten […]

    Bagikan Ke Teman
  • Fakta Unik Apem Comal Yang Paling Jarang Diketahui

    Fakta Unik Apem Comal Yang Paling Jarang Diketahui

    • calendar_month Sen, 19 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Nama jajanan tradisional Apem Comal mungkin sudah tidak asing lagi, bahkan sering diburu sebagai buah tangan. Namun, ada beberapa fakta menarik di balik jajanan ini. Meskipun dikenal dengan nama Apem Comal, ternyata jajanan ini tidak berasal dari Comal, melainkan dari Dukuh Bantul, Kesesi, Kabupaten Pekalongan. Di tempat asalnya, kudapan ini dikenal dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tuntut Pelonggaran PPKM di Pemalang, Ampera Hadirkan 2 Keranda Mayat

    Tuntut Pelonggaran PPKM di Pemalang, Ampera Hadirkan 2 Keranda Mayat

    • calendar_month Kam, 12 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (Ampera) menggelar aksi damai di halaman Padepokan Lintang Kemukus, Kelurahan Paduraksa, Kamis, 12 Agustus 2021. Mereka menuntut Pemerintah Kabupaten Pemalang melonggarkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3. Yang menarik, terlihat 2 keranda mayat bertuliskan mati corona dan mati lapar sebagai simbol kondisi pilihan masyarakat yang dialami […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less