Jangan Sampai Ada Warga Kehilangan Hak Pilih Pilkada Pemalang

0
FOTO/PUSKAPIK/BAKTIAWAN CANDHEKI

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Petarukan, Eko Siswoyo, mengingatkan kepada 20 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) yang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Desa Kelareyan , Minggu 12 Juli 2020 siang, untuk fokus pencocokan data kependudukan secara detail.

“Masalah daftar pemilih ranah yang paling seksi untuk menjadi sorotan di setiap Pilkada. Jangan sampai ada penduduk desa kelareyan yang sudah memiliki hak pilih tidak bisa memilih hanya karena proses pendataan yang tidak tepat, ” kata Eko.

Eko menambahkan, PPDP harus bisa berkomunikasi aktif, tidak hanya datang meminta Kartu Keluarga (KK) kemudian proses pencocokan data hanya berdasarkan dokumen yang ada.

“Tidak mepet ketika menyerahkan laporan kepada PPS, karena berpengaruh terhadap input dan evaluasi data di tingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS). Ingat Pemilu yang berkualitas diawali dari data yang berkualitas pula,” ungkapnya.

Langkah awal proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) yakni berkordinasi kepada pihak tarkait dalam hal ini RT/RW. Lalu wajib membawa dan menunjukan identitas sebagai PPDP.

Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Kelareyan, Tohari dalam pemberian materinya menyampaikan bahwa hal terpenting dalam proses pemutakhiran data pemilih adalah hasil laporan kepada PPS.

“Pengecekan kembali formulir daftar pemilih, daftar pemilih baru, tanda bukti pendaftaran pemilih, dan jangan lupa saat menyerahkan hasil kerja harus meminta tandatangan PPS di buku kerja PPDP, ” ucapnya.

Tohari menambahkan, segala informasi terbaru akan disampaikan melalui online, baik media yang dikelola KPU atau PPS setempat atau melalui saluran Whatsapp ke masing-masing PPDP.

“Maka dari itu kita Imbau kepada PPDP agar ponselnya selalu aktif, ” Pungkasnya.

Salah satu PPDP peserta Bimtek Desa Kelareyan, Nur Azizah, Petugas KPPS dalam Pemilu sebelumnya ini mengungkapkan pendapatnya dalam Bimtek kali ini.

“Menjadi bagian penyelenggara Pilkada dalam hal pemutakhiran data adalah langkah penting bagi sukses atau tidaknya sebuah Pemilu. Saya senang menjadi bagian itu, Pilkada yang sukse diawali proses pendataan yang baik, PPDP berada di garda depan dalam hal ini, ” ujarnya.

Penulis : Baktiawan Candheki
Editor : Amin Nurrokhman

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini